Tips Cari Film Dan Manhwa yang Bagus Buat Kamu yang Hobi Rebahan

Novita Nurjannah . May 08, 2023



Ketika sedang bosan setiap orang pasti memiliki cara healing mereka sendiri. Ada yang menghabiskan waktunya dengan keluar rumah, entah itu untuk main atau pergi berwisata. Tetapi ada juga yang menghabiskan waktunya dengan cara nonton film ataupun baca manhwa.

 

Sayangnya, tidak semua orang tahu bagaimana cara mencari tontonan atau bacaan yang bagus. Berikut adalah beberapa tips untuk mencari film dan manhwa yang bagus dikutip dari Indo Times. Nonton film sendiri terbagi menjadi dua jenis, karena ada dua tipe film yang bisa kita lihat.

 

Yang pertama adalah film dengan tipe TV Series yang memiliki banyak episode dan tipe the movies yang episodenya cuma satu. Meskipun terkadang seri the movie tersebut dibagi menjadi beberapa bagian karena filmnya sendiri memiliki sekuel. Karena jumlah film itu ada banyak banget jadi kita harus berhati-hati untuk memilih judul film mana yang bagus.

 

Hal ini pun juga berlaku untuk manhwa, yaitu sebuah komik bacaan yang berasal dari korea. Manhwa sendiri mirip dengan manga, cuma ada sedikit perbedaan pada keduanya. Yang pertama adalah manhwa merupakan jenis komik yang berasal dari korea sedangkan manga itu dari jepang. Kata Manhwa sebenarnya cuma merupakan sebuah istilah dalam bahasa korea untuk penyebutan Komik.

 

Perbedaan lainnya adalah dari gaya gambar ilustrasi keduanya, buat yang sudah membaca manhwa dan juga manga pasti bisa langsung membedakan komik tersebut termasuk jenis manhwa ataupun manga hanya dalam sekali lihat. Bukan hanya itu saja biasanya manga di jepang terbit dalam dua versi yaitu majalah dan juga digital.

 

Sedangkan untuk manhwa malahan kebanyakan cuma tersedia versi digital saja. Jadi tidak heran kalau sebagian orang menggunakan aplikasi pihak ketiga untuk baca manhwa, seperti Download Manhwaindo Apk yaitu sebuah aplikasi yang menawarkan ratusan judul manhwa yang bisa dibaca secara gratis.

 

Nah, karena judul manhwa ada cukup banyak. Bagaimana sih cara mencari manhwa serta film yang bagus untuk kita lihat dan baca? Mari kita bahas satu persatu.

 

Tips Mencari Film Yang Bagus

 

Pertama adalah tentukan dulu ingin melihat film jenis apa, entah itu tv series atau the movie. Ketika sudah tahu jenis yang ingin dilihat, selanjutnya tinggal cari saja film apa saja yang sedang tren. Yaitu dengan memanfaatkan fitur pencarian Google ataupun situs Idlix Streaming Film. Di keduanya kita bisa menemukan banyak sekali judul yang siap tonton.

 

Setelah tahu judul film tersebut, selanjutnya adalah dengan melihat rating film tersebut melalui imdb. Karena cuma situs itu yang memiliki database film yang lengkap. Pastikan untuk mencari film dengan rating minimal 6. Karena itu adalah nilai untuk sebuah film yang ceritanya cukup standar yaitu tidak bagus dan juga tidak jelek juga.

 

Kalau beruntung nanti kamu akan menemukan film dengan rating 7.8 sampai 8. Dimana film dengan rating ini menandakan kalau ceritanya itu bagus, tidak membosankan serta tidak mengecewakan. Tidak berhenti sampai disitu, selanjutnya kamu bisa membaca ulasan dari film tersebut. Bagaimana pendapat mereka tentang film itu, apakah ada yang menarik minat atau ada sesuatu yang tidak kita sukai.

 

Hanya dengan membaca beberapa rating kita bisa mengetahui kualitas film tersebut termasuk bagus atau tidak. Karena terkadang rating 8 tidak menjamin apakah kita akan suka dengan film tersebut. Karena setiap dari kita pasti memiliki selera masing-masing. Setelah yakin ingin nonton film tersebut selanjutnya tinggal tonton saja di situs streaming favorit kalian.

 

Tips Mencari Manhwa Yang Layak Baca

 

Rebahan sambil baca manhwa adalah salah satu hal yang bisa dilakukan ketika kita memiliki banyak waktu. Tetapi sayangnya tidak semua manhwa yang ada itu layak untuk kita baca, entah itu karena kualitas gambarnya yang tidak terlalu bagus atau karena ceritanya yang sangat membosankan. Belum lagi jumlah chapter yang sangat banyak.

 

Makanya daripada tidak rugi waktu alangkah baiknya kita harus memilih-milih judul yang ingin dibaca. Cara terbaik untuk mencari manhwa yang layak baca ialah dengan memanfaatkan situs yang memiliki database judul yang sangat banyak seperti manhwaindo ataupun myanimelist. Terutama MAL karena cuma situs ini yang menyediakan rating beserta review.

 

Selain itu disini juga terdapat rating dan kita bisa melakukan sortir pada judul yang memiliki rating tertinggi. Meskipun di situs manhwa aslinya juga terdapat rating namun tidak terdapat ulasan yang membantu kita untuk memahami inti cerita dari manhwa itu. Jadi sama halnya dengan cari film diatas, untuk mendapatkan judul manhwa yang bagus tinggal melihat rating dan juga ulasan para pembacanya.

 

Bukan cuma itu saja, perhatikan juga jumlah chapter pada manhwa tersebut. Karena biasanya manhwa semacam ini akan memiliki banyak sekali chapter. Sehingga pertimbangkan apakah ingin membaca manhwa dengan chapter sedikit ataupun yang banyak. Itulah dia sedikit tips yang bisa membantu kamu, selamat mencoba!

 

author0
teknologi id bookmark icon
author

Novita Nurjannah

-

Tinggalkan Komentar

0 Komentar