Kripto Shiba Inu Listing di Kraken, Harga Langsung Melonjak

Fabian Pratama Kusumah . December 01, 2021

Foto: Bitcoin News

Teknologi.id - Shiba Inu (SHIB), mata uang kripto meme yang terinspirasi Dogecoin, menjadi salah satu kripto terbaik minggu ini karena harganya naik lebih dari 30% hanya dalam waktu dua hari.

Kenaikan harga SHIB tersebut dipicu oleh sejumlah faktor seperti listing di bursa kripto Kraken pada selasa kemarin, platform ecommerce Newegg dan AMC Theater mengumumkan mulai menerima pembayaran dengan SHIB.

Bursa kripto Kraken secara resmi mengumumkan pihaknya telah me-listing kripto Shiba Inu di platformnya. Kabarnya SHIB akan mulai diperdagangkan pada hari ini.

“Kami sangat senang mengumumkan bahwa Kraken sekarang mendukung Shiba Inu (SHIB). SHIB akan diperdagangkan dengan pair USD dan EUR, dengan minimum perdagangan 50.000 SHIB, ketepatan harga 8 desimal dan ketepatan kuantitas 5 desimal,” sebut Kraken di blog-nya.

Akibat pengumuman tersebut harga SHIB meroket dari 0,00003899 pengumuman  menjadi 0,00004701 dolar dan bisa terus meningkat.

Rebound SHIB menandakan pergeseran tren, terutama setelah aksi jual kripto di berbagai negara minggu lalu, yang disebabkan oleh kekhawatiran terkait dengan jenis COVID-19 baru, yang dijuluki Omicron.

Kraken juga menjelaskan secara singkat asal usul SHIB ini, bahwa Shiba Inu (SHIB) adalah meme crypto berbasis Ethereum yang terinspirasi oleh Dogecoin.

Baca juga: Lima Aset Kripto Metaverse Paling Top

SHIB hadir sebagai aset kripto dengan memiliki sejumlah tujuan. Tujuan utamanya adalah untuk menjadi salah satu bursa terdesentralisasi atau DEX dengan nama SHIBASWAP.

DEX berguna dalam memperdagangkan kripto secara peer-to-peer, sehingga tidak perlu melibatkan perantara atau pihak ketiga.

SHIB diluncurkan pada tahun 2020 oleh pengembang anonim yang dikenal sebagai Ryoshi.

Seiring perkembangannya, SHIB juga bertujuan untuk mendonasikan keuntungan yang diperoleh kepada yayasan penyelamat anjing ras Shiba Inu di dunia.

(fpk)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar