Asus Tutup Toko, Ini Ragam Cara Pelayanan Vendor PC dan Laptop Selama PSBB

Sutrisno Zulikifli . April 10, 2020

Ilustrasi (Foto: Wikitricks)



Teknologi.id - DKI Jakarta resmi menerapkan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) mulai Jumat ini (10/4/2020) sampai 23 April mendatang. PSBB ini diberlakukan sebagai upaya untuk menahan laju penyebaran virus corona di Jakarta yang semakin hari semakin membengkak jumlah pasiennya.

Dengan berlakunya kebijakan itu, sejumlah vendor PC dan laptop mengubah model pelayanan kepada pelanggannya. Setidaknya, vendor seperi Acer, Asus, Lenovo, dan HP punya cara masing-masing untuk tetap terkoneksi dengan pelanggannya.

Misalnya Asus yang memilih menutup tokonya yang ada di Jakarta selama PSBB. Lewat media sosialnya, Asus menyampaikan jika penutupan sebagai bentuk kepatuhan atas kebijakan pemerintah untuk mengurangi kerumunan orang.

BACA JUGA: Tak Hanya Samsung, Kini Oppo dan Xiaomi Juga Sediakan Layanan Servis Dari Rumah

Lain halnya dengan Acer. Selama PSBB, Acer masih menyediakan layanan pesan-antar bagi pelanggan yang ingin memesan PC atau laptop.

"Terkait dengan imbauan agar masyarakat Indonesia stay at home, Acer menghadirkan layanan gratis jemput dan antar langsung ke tempat pelanggan untuk pembelian atau service produk laptop dan PC," ujar Consumers Marketing Manager Acer Indonesia, Anandita Puspitasari.


Bahkan, Acer masih membuka tokok service center yang ada di Jakarta, mulai pukul 09.00-16.00 WIB. Tapi, kata Anandita, Acer juga menyediakan berbagai layanan khusus seperti akses e-learning gratis. Layanan tersebut dapat dilihat melalui halaman resmi Acer.

Sementara itu, pihak Lenovo sedang mencanangkan sebuah program kepada customer-nya, untuk tetap bisa membeli produknya tanpa harus ke toko.

"Dalam waktu dekat ini, kami akan membuat program "Lenovo Virtual Store", kolaborasi dengan beberapa e-tailer. Hal ini akan mempermudah customer untuk membeli produk Lenovo secara online dari rumah mereka masing-masing," tutur Customer Lead Lenovo Indonesia, Julius Tjhin.

BACA JUGA: Begini Cara Hapus Akun Zoom Secara Permanen dengan Mudah

Sedangkan, untuk membantu para pelanggan selama berdiam diri di rumah, HP menyediakan layanan online bagi pelanggan yang ingin melakukan konsultasi pada pihak HP. Selama diberlakukannya PSBB, HP juga memberikan perpanjangan masa garansi selama 30 hari bagi perangkat PC dan printer.

Namun perlu diperhatikan, perpanjangan garansi ini hanya berlaku bagi PC dan printer yang masa berlaku garansinya akan habis pada Maret hingga April.

"HP juga memberikan perpanjangan garansi selama 30 hari untuk semua produk PC dan printer yang garansinya berakhir dalam periode 1 Maret hingga 30 April 2020," ujar Andre Natanael selaku Customer Support Operation Manager, Indonesia, Philippines and Pakistan, HP Inc, dikutip dari Kompas.com.

(sz)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar