A3 Final Case Technopreneur

Adi irawan . May 13, 2022

KATA PENGANTAR

 

Puji dan syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa karena atas berkat dan karunia-Nya, sehingga kami  dapat menyelesaikan artikel Marketing Funnel Case ini bisa  kami susun dengan sebagaimana mestinya.

Dalam penyusunannya ini kami menyadari bahwa masih jauh dari kesempurnaan. Oleh sebab itu kami mengharapkan adanya kritik dan saran yang bersifat membangun dari para pembaca demi kesempurnaan artikel ini dan untuk memenuhi kebutuhan dalam bidang Marketing Bisnis di masa yang akan datang.

Artikel ini kami susun untuk memenuhi Kompetisi Technopreneur BBC 2022 dengan judul Analisisa Strategi Komunikasi Pemasaran Melalui Digital Marketing Pada Sagara Technology

Pada kesempatan ini kami mengucapkan terimakasih  khususnya kepada Dosen MA: Teori dan Konsep Bisnis : Ibu Dinda Kayani Putri Bestari,S.M.B.,M.M  yang telah membimbing saya dalam penyusunan Artikel ini.

Akhirnya penulis berharap semoga Artikel tentang Marketing Funnel Case ini dapat berguna bagi pembaca serta bagi kami khususnya.

 

 

Bandung, Mei 2022

 

 

                                                                                                                              Penulis

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Daftar Isi

KATA PENGANTAR

Abstrak

I.     PENDAHULUAN

II.   TINJAUAN PUSTAKA

A.   KOMUNIKASI PEMASARAN

B.    DIGITAL MARKETING

III.      METODE PENELITIAN

IV.      PEMBAHASAN HASIL PENELITIAN

V.   KESIMPULAN

A.   Profil Perusahaan

B.    Produk perusahaan

C.    Model Bisnis

D.   Strategi

E.    Permasalahan yang sedang dihadapi

VI.      SARAN:

 


 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

ANALISISA STRATEGI KOMUNIKASI PEMASARAN

MELALUI DIGITAL MARKETING PADA

SAGARA TECHNOLOGY


ANDRIANI TATI MARWATI, ARIF, ADI

Universitas Widyatama Bandung

 

Abstrak

Artikel ini merupakan hasil Analisa Sagara Technology yang bertujuan menjawab tentang bagaimana strategi komunikasi pemasaran melalui digital marketing pada Sagara Technology, dalam menjalankan pemasaran, promosi dan komunikasi yang di lakukan melaui media digital, untuk menarik minat konsumen yang aktif menggunakan media digital.Strategi komunikasi melalui digital marketing yang dilakukan oleh Sagara Technology adalah Digital Projects, Creative Projects, dan Smart Devices serta menyediakan IT Outsource dalam rangka membangun talenta digital yang telah terkualifikasi untuk membantu dalam pengembangan teknologi yang merata di seluruh Indonesia.

Sagara Technology adalah perusahaan yang bergerak di bidang teknologi yang memiliki misi dalam pembangunan informasi dan teknologi untuk membantu individu/organisasi memecahkan permasalahan penting di dunia sebenarnya dalam bidang teknologi. Sagara Technology mempunyai tujuan yang berbasis pada problem statement. Dimana masalah yang ditemukan pada saat ini dari data yang diambil dari World Bank, bahwa Indonesia akan menghadapi kekurangan sebesar 9 juta sumber daya manusia yang terlatih pada bidang teknologi dan informasi. Adapun permasalahan yang dihadapi Sagara Technology tingkat conversion rate pada platform media sosial perusahaan memiliki tingkat yang rendah untuk dikonversi sebagai penjualan (sales), Oleh karena itu ada beberapa program branding yang dilakukan dan sedang diupayakan adalah dengan pemaksimalan video marketing, pembuatan initiative event, dan pemaksimalan performa website. Seluruh program yang direncanakan mengacu  pada  upaya  marketing funnel perusahaan, yaitu demi mendapatkan customer journey dari tidak mengenal brand perusahaan, hingga menjadi pelanggan tetap perusahaan, sehingga Go Big In Digital dapat terwujud.Di era yang serba canggih seperti sekarang ini, pemasaran digital atau digital marketing menjadi sebuah strategi yang bisa dibilang sangat ampuh bagi anda yang memiliki bisnis sehingga kreativitas diperlukan dengan mempertimbangkan cost efficiency sebagai elemen yang tidak dapat ditinggalkan pada sebuah bisnis, Biaya yang dikeluarkan untuk pengeksekusian strategi marketing pun harus sesuai dengan output yang akan didapatkan. Sehingga dari tahap peningkatan awareness perusahaan akan mendapatkan loyalitas dari seluruh pelanggan perusahaan.

Kata Kunci : Digital Marketing, strategi komunikasi pemasaran

 

           I.             PENDAHULUAN

     Pada era modern seperti saat ini, manusia mampu melakukan berbagai kegiatan di dalam rumah tanpa harus  terjun langsung dengan kendaraan dan berpanas-panasan di jalan. Dengan adanya teknologi internet, manusia dapat     melakukan banyak hal seperti bersosialisasi, bertegur sapa dengan teman jauh maupun dekat, membaca buku, memperoleh berbagai informasi, bahkan berbelanja secara online. Perkembangan teknologi telah merubah cara interaksi dalam strategi komunikasi pemasaran dari face to face (konvensional) menjadi screen to face (internet marketing). Komunikasi memiliki peran yang sangat penting dalam pemasaran, yaitu untuk menginformasikan, mengingatkan serta sebagai sarana perantara perusahaan kepada masyarakat dalam pengenalan suatu produk, yang utama agar konsumen dapat mengenal dan mengetahui produk tersebut (Hidayah, 2018).

         Komunikasi pemasaran adalah satu usaha yang dilakukan untuk meningkatkan loyalitas konsumen serta usaha untuk menyampaikan pesan kepada public mengenai keberadaan produk di pasar yang menawarkan berbagai manfaat dan keuntungan. Komunikasi  pemasaran akan berhasil apabila pesan perusahaan yang disampaikan kepada konsumen dapat dipahami dan  dimengerti, sehingga tujuan pesan tepat sasaran, contoh adanya pembelian suatu produk (Purtiwi, 2018)

Seiring dengan kebutuhan masyarakat terhadap informasi, media sosial dapat dimanfaatkan sebagai media pemasaran untuk mendukung aktivitas bisnis serta mempermudah dan memperkuat fungsi komunikasi kepada publik (Suryani, 2014). Bisnis merupakan suatu kegiatan atau aktivitas yang dilakukan oleh perorangan atau juga organisasi yang melingkupi aktivitas produksi, pembelian, penjualan, atau juga pertukaran barang/ jasa, dengan tujuan untuk bisa mendapatkan keuntungan atau laba.

Perusahaan Sagara Technology ini adalah salah   satu perusahaan jenis teknologi yang memiliki misi dalam pembangunan informasi dan teknologi untuk membantu individu/organisasi memecahkan permasalahan penting di dunia sebenarnya dalam bidang teknologi. Sagara Technology ini terletak di Boston.

 

         II.            TINJAUAN PUSTAKA

A.    Komunikasi Pemasaran

Menurut Effendy (2015) segala perkembangan suautu bidang saat ini membutuhkan suatu strategi komunikasi, komunikasi bisa dianggap berhasil atau tidak, banyak ditentukan oleh sebuah strategi komunikasinya. Strategi komunikasi merupakan penggabungan antara perencanaan komunikasi (communication planning) dan manajemen (management communication) dalam mencapai tujuannya. Dalam mencapai tujuan tersebut strategi komunikasi harus menampilkan operasionalnya secara taktis, dalam arti pendekatan bisa berubah sewaktu waktu bergantung pada situasi dan kondisi. Dalam strategi komunikasi ketika kita sudah memahami sifat komunikan, dan memahami efek yang ditimbulkan dari mereka, maka sangatlah penting dalam memilih cara apa yang baik untuk berkomunikasi, karena ini berkaitan dengan media apa yang akan kita gunakan.

Strategi Komunikasi adalah salah satu cara untuk mengatur pelaksanaan sebuah proses komunikasi, mulai dari perencanaan (planning), pelaksanaan (implementation) hingga evaluasi (evaluation) untuk mencapai suatu tujuan. Strategi Komunikasi adalah salah satu aspek penting yang memungkinkan  adanya proses akselerasi dan keberlanjutan suatu program pembangunan khususnya pada pemasaran.Tanpa komunikasi, konsumen maupun masyarakat secara keseluruhan tidak akan mengetahui keberadaan produk di pasar. Penentuan siapa saja yang menjadi sasaran komunikasi akan sangat menentukan keberhasilan komunikasi. (Effendy 2015)

Dalam merumuskan strategi komunikasi, selain perumusan tujuan yang jelas, juga memperhitungkan kondisi dan situasi khalayak. Adapun langkah - langkah pengenalan khalayak dan sasaran menurut (Suprapto, 2011) adalah sebagai berikut:

1.      Mengenal Khalayak

2.      Menyusun Pesan

3.      Menetapkan Metode

4.      Seleksi dan Penggunaan Media

5.      Hambatan dalam Komunikasi

 

 

Model Komunikasi Pemasaran Terpadu

         Kondisi saat ini banyak perusahaan mulai menyadari akan pentingnya mengintregasi sebuah kegiatan komunikasi pemasaran yang kita ketahui selama ini berjalan dengan terpisah. Perusahaan  perusahaan ini mulai berjalan dengan konsep tersebut, yang disebut sebagai komunikasi pemasaran terpadu atau integrated marketing communication (IMC). Menurut (Hermawan, 2012) Mencakup berbagai koordinasi dalam integrated marketing communication adapun berbagai macam program komunikasi pemasaran tersebut:

1. Periklanan

2. Pemasaran Langsung (direct marketing)

3. Promosi penjualan (sales promotion)

4. Penjualan personal (personal selling)

5. Hubungan masyarakat (publik relation)

6. Acara dan Pengalaman

 

B.     DIGITAL MARKETING

Digital marketing atau pemasaran digital adalah kegiatan promosi produk/jasa atau mencari saluran/ channel termasuk kegiatan branding menggunakan berbagai media digital seperti website, e-mail, data base, digital TV dan melalui berbagai inovasi terbaru lainnya termasuk di dalamnya blog, adwords, feed, podcast dan jejaring sosial sehingga memberikan kontribusi terhadap kegiatan pemasaran. Menurut Purwana dkk (2017), digital marketing adalah aktivitas mempromosikan dan mencarikan pasar melalui media digital secara online dengan menggunakan berbagai sarana seperti jejaring sosial.

Manfaat dan Fungsi Digital Marketing, bagi perusahaan dalam kegiatan pemasaran produk ataupun jasa adalah sebagai berikut:

1.    Kecepatan Penyebaran. Strategi pemasaran dengan menggunakan media digital dapat dilakukan dengan sangat cepat, bahkan dalam hitungan detik. Selain itu, digital marketing dapat diukur secara real-time dan tepat.

2.    Kemudahan evaluasi. Menggunakan media online, hasil dari kegiatan pemasaran dapat langsung diketahui. Informasi seperti berapa lama produk  dilihat, berapa persen konversi penjualan dari setiap iklan dan sebagainya.

3.    Jangkauan lebih luas. Jangkauan geografis dari digital  marketing yang luas menyebarkan produk ke seluruh dunia hanya dengan beberapa langkah mudah dengan memanfaatkan internet. Hal ini akan membuat kita memiliki kesempatan besar untuk mendapatkan angka penjualan yang paling maksimal. Bahkan, bisa mendapatkan keuntungan yang tinggi dari bisnis yang dijalankan.

4.    Mempertemukan konsumen secara online Penggunaan channel yang tepat sasaran dalam digital marketing akan memungkinkan kita lebih mudah untuk bertemu dengan konsumen pro Menjangkau pengguna smartphone

5.    Tingginya angka pengguna smartphone merupakan pasar yang sangat menjanjikan untuk bisnis. Bukan hanya di tanah air, penggunaan smartphone sebagai akses informasi utama terbilang merata di seluruh dunia. Digital marketing akan memungkinkan kita menjangkau konsumen yang luas dalam segmen ini. Kita bisa mendapatkan konsumen dan penjualan yang lebih banyak dalam waktu yang cepat.

6.    Menciptakan keuntungan yang lebih besar, Di dalam prakteknya, konsumen yang melakukan pembelian online biasanya akan menjadi loyal setelah pembelian pertamanya. Konsumen seperti ini akan melakukan pembelian kembali dalam jumlah yang lebih banyak, bahkan bisa mencapai 4 kali lipat dari jumlah pembelian pada umumnyaKondisi seperti ini akan menjadi keuntungan tersendiri, sebab bisa meningkatkan keuntungan di dalam bisnis tersebut.

7.    Membantu memenangkan persaingan pasar. Penggunaan layanan digital marketing juga bisa membantu kita tetap eksis di dalam dunia bisnis yang digeluti. Kita bisa menggunakan channel yang paling tepat untuk pasar yang sesuai dengan produk, sehingga konsumen tetap bisa terhubung dengan baik. Semua ini akan membantu kita mengatasi ketatnya persaingan di dalam bisnis yang dijalankan tersebut.

8.    Membantu menyambut Era Internet of Things, Era Internet of Things akan segera dimulai, dimana berbagai perangkat berbasis internet akan sangat diandalkan. Digital marketing akan membantumu dalam menyambut era modern dan canggih ini, sehingga aktivitas bisnis kedepannya tetap berjalan dengan lancar dan menghasilkan.

Dimensi Digital Marketing

Menurut Ryan dan Jones (2009), aplikasi dari digital marketing terdiri dari beberapa dimensi, antara lain yaitu:

1.      Website.

Website adalah penghubung dengan dunia digital secara keseluruhan dan mungkin bagian yang paling penting dalam keseluruhan strategi pemasaran digital, dimana kegiatan online akan terarah langsung ke calon konsumen.

2.      Optimasi Mesin Pencari (SEO).

Salah satu bagian penting dari website adalah SEO (search engine optimation), atau proses pengaturan konten dari website agar mudah ditemukan oleh pengguna internet yang sedang mencari konten yang relevan dengan yang ada di website, dan juga menyajikan konten agar dapat dengan mudah ditemukan oleh mesin- mesin pencari.

3.      Periklanan berbasis klik pencarian berbayar (PPC advertising).

Periklanan PPC (pay per click) memungkinkan pemasar membeli halaman hasil pencarian internet berdasarkan kata kunci-kata kunci dan kalimat-kalimat yang dipilih.

4.      Pemasaran afiliasi dan kemitraan strategis (affiliate marketing and strategic partnership). Kegiatan   bermitra           dengan organisasi/perusahaan lain dan website-website untuk mencapai keuntungan bersama dari sebuah kerja sama untuk mempromosikan produk atau

layanan.

5.      Hubungan masyarakat online (Online PR).

Menggunakan saluran komunikasi online seperti press release, sindikasi artikel (RSS), dan blog untuk menciptakan persepsi positif atas merek atau untuk menempatkan organisasi atau perusahaan sebagai pihak yang berwenang di bidang tertentu.

6.      Jejaring social (social network)

Sebuah peluang pemasaran, namun saat ini belum ada seseorang- pun yang bisa menawarkan sistem periklanan dengan sangat fokus ke kelompok masyarakat yang sangat kecil (niche) atas dasar informasi profil yang didapatkan dari situs-situs jejaring sosial.

7.      E-mail pemasaran (e-mail marketing).

Surat elektronik (e-mail) masih menjadi alat yang penting untuk kegiatan pemasaran digital, yang dikirimkan dengan tujuan untuk menjaga hubungan antara konsumen yang sudah ada maupun calon konsumen yang bersedia menerima informasi lewat e-mail.

8.      E-mail pemasaran (e-mail marketing)

Surat elektronik (e-mail) masih menjadi alat yang penting untuk kegiatan pemasaran digital, yang dikirimkan dengan tujuan untuk menjaga hubungan antara konsumen yang sudah ada maupun calon konsumen yang bersedia menerima informasi lewat e-mail.

 

      III.            METODE PENELITIAN

Penulisan riset dengan menganalisis  Penelitian ini dilakukan di perusahaan-perusahaan yang ada di Indonesia berdasarkan penelitian-penelitian sebelumnya mengenai Komunikasi Pemasaran Terpadu Dalam penerapan Digital marketing perusahaan yang terbit dalam jurnal maupun ditulis pada tesis. Kemudian dikaji dan ditelaah temuan-temuan dari beberapa hasil penelitian yang ada di jurnal serta teori-teori dari masing-masing variabel yang ada dalam penelitian-penelitian sebelumnya. Kajian dan telaah dilakukan agar diperoleh hasil yang mendalam yang menjadi rujukan bagi stakeholder dan perusahaan dalam menerapkan komunikasi pemasaran sehingga akan mmeningkatkan proses end-to-end marketing funnel yang relevan

Penulis melakukan pencarian dengan media online mulai dari tanggal 10 mei – 11 mei dengan menggunakan data menggunakan google scholar untuk menemukan artikel yang sesuai lalu mengidentifikasi dan menganalisa literatur dengan menentukan kata kunci. kata kunci yang digunakan dalam pencarian adalah “Digital marketing, penerapan Komunikasi Pemasaran terpadu lalu selanjutnya penulis mengeksplorasi judul, abstrak dan kata kunci berdasarkan kriteria kelayakan, hasil artikel yang diperoleh kemudian dibaca secara menyeluruh ataupun sebagaian untuk menentukan adakah keterkaitan antara artikel dengan judul dan tujuan penulisan, artikel -artikel yang lolos kemudian dikaji lebih lagi untuk dibahas dalam penulisan kajian literatur.

      IV.            PEMBAHASAN HASIL PENELITIAN

Pada bab ini, peneliti akan mengemukakan hasil beberapa penelitian yang dilakukan pada perusahaan perihal komunikasi terpadu ditemukan sebagai berikut :

A.    Sharen Kangean, Farid Rusdi (Oktober 2020) “Analisis Strategi Komunikasi Pemasaran Shopee dalam Persaingan E-Commerce di IndonesiaStrategi komunikasi pemasaran Shopee adalah dengan menggunakan push and pull strategy. Push strategy yang digunakan adalah strategi promosi yang menggunakan bauran komunikasi pemasaran dan menggunakan program-program seperti iklan dan campaign.. Untuk mengomunikasikan strategi yang disusun ke calon pengguna, Shopee menggunakan bauran komunikasi pemasaran berupa iklan, pendekatan langsung, pendekatan personal dan promosi penjualan. Iklan dengan karakter sederhana, padat dan pegulangan membuat konsumen tahu akan Shopee. Promosi penjualan (sales promotion) berupa promo gratis ongkir juga menjadi salah satu alasan konsumen tertarik menggunakan Shopee.

B.     Siva Eka Putri Cahyani1), Ni Luh Ramaswati Purnawan2), I Dewa Ayu Sugiarica Joni3) ( 2018 ) Komunikasi Pemasaran Terpadu Starbucks Bali Pada Program “Starbucks Greener Nusantara” Sebagai Perusahaan Yang Ramah Lingkungan mengatakan bahwa Komunikasi Pemasaran Terpadu Program “Starbucks Greener Nusantara” menggunakan strategi klasifikasi 4P (product, place, price, promotion) dan dalam mengkomunikasikan program ini, Starbucks membaginya ke dalam promotion mix. Promotion mix (bauran promosi) yang dilakukan Starbucks pada program “Starbucks Greener Nusantara” berupa advertising, direct marketing, personal Selling, Sales Promotion Dan Public Relation.

C.     Muhammad Rizky (  2020 ) Starategi Komunikasi Pemasaran Terpadu Dalam Bisnis Fotografi Di Studio Foto La Vanilla banjarmasin mengatakan bahwa 1.Bahwa konsep komunikasi pemasaran terpadu atau IMC merupakan konsep pemasaran yang dijalankan oleh LA Vanilla Studio Foto Banjarmasin karena kesadaran pihak manajemen terhadap pasar fotografi yang mulai ramai persaingannya sehingga membutuhkan strategi komunikasi pemasaran. 2. Dalam hasil penelitian, menunjukkan bahwa dalam meraih konsumen, Manajemen LA Vanilla Studio Foto Banjarmasin menggunakan strategi direct marketing, sales promotion, public relation, personal selling, advertising, dan eventatau sponsorship


D.    Dita Amanah1 & Dedy Ansari Harahap ( 2018) Pengaruh Komunikasi Pemasaran Perusahaan Terhadap Kesadaran Merek Pelanggan mengatakan bahwa Penerapan komunikasi pemasaran sangat penting dilakukan dengan tujuan meningkatkan brand awaraness, sehingga konsumen menjadi tertarik untuk memilih produknya. Untuk meningkatkan brand awareness bagi pelanggan, diharapkan komunikasi pemasaran harus dilakukan secara terpadu oleh perusahaan agar terjadi peningkatan yang signifikan terhadap brand awareness.

E.     Sedangkan Sagara Technology

Kegiatan operasional pemasaran yang  dilakukan pada Sagara Technology ini yaitu dengan mencoba memaksimalkan komunikasi pemasaran melalui Media Digital, dengan melakukan:

1.      Proses Pemasaran Produk

program branding yang dilakukan dan sedang diupayakan adalah dengan pemaksimalam video marketing,  pembuatan initiative event, dan pemaksimalan performa website

Seluruh program yang direncanakan mengacu  pada  upaya  marketing funnel perusahaan, yaitu demi mendapatkan customer journey dari tidak mengenal brand perusahaan, hingga menjadi pelanggan tetap perusahaan.

2.      Keefektifan dan Keuntungan Sosial Media Marketing

Dari data yang telah terkumpul, sepanjang tahun 2022 yang telah berjalan selama dua kuartal menunjukkan identifikasi rasio sebesar 60:40 pada penghasilan penyediaan IT outsource terhadap project services. Pada hasil penjualan jasa yang telah dikonversi menjadi pemasukkan perusahaan, data menunjukkan bahwa penyumbang terbesar dari konversi penjualan adalah melalui platform konsultansi website dan informasi contact person pada Google My Business. Namun, tingkat conversion rate pada platform media sosial perusahaan memiliki tingkat yang rendah untuk dikonversi sebagai penjualan (sales).

        V.            KESIMPULAN

A.    Profil Perusahaan

PT Sagara Asia Technology atau yang dikenal sebagai Sagara Technology adalah perusahaan konsultan teknologi dan produk digital yang berbasis di Jakarta dan Bandung, Indonesia. Sagara Technology memproduksi dan menyediakan produk pengembangan perangkat lunak premium, pelatihan dan talenta. Sagara Technology berkomitmen untuk berpartisipasi pada era digital dengan berfokus pada pengembangan teknologi website dan aplikasi mobile. Sagara Technology mewujudkan partisipasinya dengan cara mendampingi di sisi teknologi beberapa perusahaan-perusahaan baru (startup). Dan bermitra dengan perusahaan besar dan well-established di Indonesia. Pekerjaan yang dikerjakan di Sagara Technology antara lain pembuatan dan pengembangan user experience, pembuatan user interface, pembuatan dan pengembangan frontend website, mobile application, dan pembuatan backend untuk aplikasi berbasis web dan mobile

1.      Visi Perusahaan

Perusahaan Sagara Technology memiliki visi utama untuk menjadi salah satu pionir dalam berkontribusi bagi negara di bidang teknologi dengan memberikan akses kepada masyarakat dalam menyelesaikan permasalahan kehidupan sehari-hari dengan menggunakan peran teknologi.

2.      Misi Perusahaan

Sagara Technology memiliki misi untuk membantu akselerasi pertumbuhan ekonomi digital di Indonesia, dengan mendukung korporat, pemerintah, dan lembaga lain, untuk bisa menjangkau pelanggan dengan lebih baik dan meningkatkan efisiensi biaya.

B.     Produk perusahaan

Sagara Technology bergerak di bidang produksi dan pengembangan software, dengan layanan website development, e-commerce, pengembangan aplikasi Android dan IOS, big data, hingga pelatihan tenaga kerja IT.

C.     Model Bisnis

Model bisnis Sagara Technology yaitu layanan B2B (business to business), perusahaan harus memiliki strategi konten marketing yang lebih disesuaikan dengan calon pelanggan (customer) yang pada dasarnya adalah suatu perusahaan lainnya yang tidak banyak menghabiskan waktu pada penggunaan media sosial. Sementara itu, perusahaan memerlukan penjualan yang telah terotomatisasi atau datang dengan sendirinya tanpa terlalu mengandalkan proses pendekatan pintu ke pintu yang banyak memakan banyak waktu dan tenaga.

D.    Strategi

Perusahaan memiliki inisiatif untuk meningkatkan strategi pemasaran melalui branding yang berfokus pada services dengan harapan meningkatkan jumlah sales dari kegiatan pemasaran yang dilakukan. Saat ini, program branding yang dilakukan dan sedang diupayakan adalah dengan pemaksimalam video marketing, pembuatan initiative event, dan pemaksimalan performa website. Seluruh program yang direncanakan mengacu pada upaya marketing funnel perusahaan, yaitu demi mendapatkan customer journey dari tidak mengenal brand perusahaan, hingga menjadi pelanggan tetap perusahaan.

E.     Permasalahan yang sedang dihadapi

Dari data yang telah terkumpul, sepanjang tahun 2022 yang telah berjalan selama dua kuartal menunjukkan identifikasi rasio sebesar 60:40 pada penghasilan penyediaan IT outsource terhadap project services. Pada hasil penjualan jasa yang telah dikonversi menjadi pemasukkan perusahaan, data menunjukkan bahwa penyumbang terbesar dari konversi penjualan adalah melalui platform konsultansi website dan informasi contact person pada Google My Business. Namun, tingkat conversion rate pada platform media sosial perusahaan memiliki tingkat yang rendah untuk dikonversi sebagai penjualan (sales).

SARAN:

Berdasarkan data data PT.Sagara Asia Technology yang kami temukan, untuk menghadapi situasi saat ini ada beberapa strategi yang mungkin bisa dilakukan yaitu:

1.      Menggunakan komunikasi Terpadu yang efektif

2.      Strategi komunikasi pemasaran dengan menggunakan push and pull strategy. Push strategy yang digunakan adalah strategi promosi yang menggunakan bauran komunikasi pemasaran dan menggunakan program-program seperti iklan dan campaign

3.menggunakan strategi klasifikasi 4P (product, place, price, promotion) berupa advertising, direct marketing, personal Selling, Sales Promotion Dan Public Relation

4.      Dengan menggunakan komunikasi pemasaran harus dilakukan secara terpadu oleh perusahaan agar terjadi peningkatan yang signifikan terhadap brand awareness

5.      menggunakan strategi Five Forces Porter

- Menentukan Kebutuhan

- Mengutamakan Kualitas

- Mintalah Produk Sampel

- Menganalisis Track Record

- Pahami Garansi dan Sistem Retur Supplier

 

 

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar