iPhone 13 Tidak Dibekali Kabel Charger, Beneran?

Rima Fidayani Rizki . December 14, 2020

Foto: Mashable SEA

Teknologi.id -  Lini smartphone terbaru besutan Apple yang baru saja diluncurkan bulan Oktober, iPhone 12, menjadi smartphone yang kemunculannya cukup sensasional. Betapa tidak, perusahaan yang didirikan oleh Steve Jobs ini memutuskan untuk tidak menyertakan kepala charger (USB power adapter) dan earphone di dalam boks penjualannya.

Baca Juga: Google dan Apple Larang Aplikasi Akses Data Lokasi Pengguna

Sebelum iPhone 12 diluncurkan, pada awal tahun Apple sempat mengadakan survey kepada para penggunanya mengenai kepala charger yang selalu terdapat di dalam boks. Baru-baru ini, Apple kembali melakukan survey serupa, tetapi dengan pertanyaan yang sedikit berbeda.

Dilansir dari 9to5Mac, Senin (14/12), survey tersebut memuat dua pertanyaan yang salah satunya cukup menarik perhatian. Apple menanyakan kepada para penggunanya apakah mereka menggunakan aksesoris yang selalu disertakan di dalam boks. Selain itu, Apple juga ingin mengetahui apakah para pengguna puas dengan Face ID.

Aksesoris yang dimaksud oleh survey tersebut yaitu kabel USB-C Lightning, SIM ejector, dan stiker Apple. Survey yang diadakan Apple tersebut membuat banyak penggemar Apple menduga jika smartphone Apple keluaran terbaru tahun 2021 nantinya, iPhone 13, tidak akan menyisipkan kabel USB di boks penjualan.

Tidak heran, karena survey serupa pernah dilakukan Apple sebelumnya ketika akan meluncurkan iPhone 12. Apple juga diketahui berupaya untuk mengurangi limbah elektronik, yang diwujudkan dengan tidak menyertakan kepala charger dan earphone dalam boks iPhone 12.  

Namun, banyak pihak yang khawatir jika keputusan Apple untuk meniadakan kabel charger ini justru akan menambah masalah untuk Apple. Pasalnya, sebagian besar perusahaan sudah beralih ke penggunaan kabel standar USB-C, sedangkan Apple masih menggunakan kabel Lightning.

Baca Juga: Benarkah Twitter Bakal Buat Fitur Ruang Hangout Virtual?

Tetapi, pihak Apple meyakinkan penggunanya jika masalah tersebut mampu dipecahkan. Dilansir dari Liputan6 Tekno, Apple dikabarkan mengusung port USB-C untuk pengisian daya dan transfer data pada iPhone 13 nantinya.

Atau, apakah Apple akan meminta penggunanya untuk membeli charger MagSafe? Kita tunggu saja, ya.

(rf)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar