Wikipedia Akhirnya Dapat Desain Baru Setelah 10 Tahun

Indah Mutia Ayudita . September 24, 2020

Ilustrasi. Foto: Tangkapan Layar/Teknologi.id

Teknologi.id - Siapa yang tidak kenal dengan Wikipedia, situs yang menyediakan berbagai pengetahuan dan informasi dari berbagai bidang yang sudah menemani jutaan penggunanya menyelesaikan tugas dan mendapatkan informasi baru selama hampir 20 tahun.

Selama 1 dekade terakhir, tidak banyak perubahan yang signifikan pada antarmuka website ensiklopedia tersebut. Namun, induk perusahaan Wikipedia, Wikimedia Foundation mengumumkan website tersebut akan mendapatkan perubahan antarmuka besar-besaran yang akan diluncurkan secara perlahan.

Baca juga: Cara Mengatasi WiFi Indihome Lemot, Auto Ngebut!

Wikimedia Foundation merencanakan perubahan resmi situs desktop Wikipedia akan hadir pada akhir tahun 2021.

Sebelum resmi berubah, kamu bisa melihat fitur baru yang akan hadir melalui postingan MediaWiki di sini. Salah satu perubahan yang cukup signifikan adalah tampilan daftar isi yang hadir di bagian atas laman web sehingga pengguna tidak perlu repot-repot men-scroll layar ke atas untuk membuka seksi tertentu.

Foto: Wikipedia

Sidebar yang bisa ditutup menjadi perubahan pertama yang akan muncul. Pengguna bisa menutup bagian kiri tiap laman, mengurangi gangguan ketika sedang membaca artikel Wikipedia.

Selain itu, Wikipedia juga menambahkan satu tombol yang bisa digunakan untuk mengganti bahasa artikel yang sedang dibaca secara mudah.

Baca juga: Google Rilis GNI Digital Growth Program untuk Penerbit

Foto: Wikipedia

Perubahan lain yang direncanakan Wikipedia adalah peningkatan kualitas mesin pencarian pada website Wikipedia. Perusahaan tersebut juga akan memperkecil logo di tiap halaman agar memiliki kesan elegan.

Bagaimana menurutmu mengenai desain Wikipedia yang baru?

(im)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar