WhatsApp Pay Kini Hadir di India, Bisa untuk Transfer Uang

Annisa Fadillah . November 06, 2020

Foto : TechCrunch

Teknologi.id - Dilaporkan oleh National Payments Corporation of India (NCPI) bahwa kini, mereka mengizinkan WhatsApp untuk memulai layanan pembayarannya di India menggunakan basis Multibank Unified Payment Interface (UPI). Hari ini (06/11), WhatsApp merilis konfirmasi resmi bahwa layanan pembayarannya sekarang telah diluncurkan kepada penggunanya di India.

WhatsApp telah menguji layanan pembayarannya di India secara terbatas selama 2 tahun terakhir, yaitu sejak 2018 silam. Sementara itu, India memiliki beragam metode pembayaran yang populer seperti Paytm, Google Pay, Phone Pe, Amazon Pay, dan banyak lagi. WhatsApp dikatakan mampu menyaingi para dompet digital tersebut dengan telah tercatatnya 400 juta pengguna aktif di India.

Baca Juga : Cara Agar Foto di Grup WhatsApp Tidak Tersimpan Otomatis

WhatsApp telah bekerja sama dengan bank-bank terkenal seperti ICICI Bank, Axis Bank, State Bank of India, dan Jio Payments Bank untuk memulai solusi pembayarannya di India. Pada awalnya, layanan ini hanya akan tersedia untuk 2 juta pengguna di India. Layanan tersebut mungkin dianggap sejalan dengan pernyataan terbaru NCPI yang tidak mengizinkan aplikasi pihak ketiga untuk memproses lebih dari 30% UP Transactions dalam sebulan. Aturan ini diharapkan mulai berlaku pada Januari 2021 mendatang.

Untuk mendapatkan fitur WhatsApp Pay ini, para pengguna harus meng-update aplikasi ke versi yang paling baru. Kemudian, pengguna juga diwajibkan memiliki akun bank dan kartu debit yang berlaku di negara tersebut. Setelah itu, WhatsApp akan mengirimkan pesan instruksi ke bank untuk melakukan transfer uang melalui UPI (Universal Payment Interface). Selain dipakai oleh WhatsApp Pay, UPI ini juga telah digunakan platform lain, seperti Google Pay.

Dilansir dari Android Authority, sebelum mengatur akun WhatsApp Pay, pengguna terlebih dahulu harus memverifikasi nomor telepon yang mereka daftarkan ke WhatsApp. Sistem akan mengirimkan pesan teks ke ponsel pengguna yang langsung terhubung ke UPI ID mereka. Setelah proses ini selesai, barulah pengguna bisa berkirim uang melalui WhatsApp.

(af)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar