Foto: Liputan6
Teknologi.id - Dilansir dari laman resmi WhatsApp Indonesia, pada awal tahun 2023 lalu, WhatsApp telah merilis fitur Chat Lock atau Kunci Chat yang memungkinkan pengguna mengunci percakapan yang terkesan sensitif di folder tersembunyi. Kini, pengguna WhatsApp dapat menambahkan lapisan keamanan pesan terkunci dengan fitur kode rahasia, yang baru saja dirilis oleh WhatsApp.
Pada Jumat (01/12/2023), Mark Zuckerberg selaku CEO Meta mengumumkan informasi terkait rilisnya fitur kode rahasia tersebut secara langsung melalui saluran WhatsApp miliknya. Adapun kode rahasia tersebut terdiri dari kombinasi huruf kecil, huruf kapital, simbol, hingga emoji. Semakin unik kode rahasia tersebut dibuat, semakin sulit bagi orang lain untuk menebak kode tersebut.
Dengan fitur kode rahasia, pengguna memiliki opsi untuk menyembunyikan folder Chat Terkunci dari daftar chat, sehingga percakapan yang telah dilindungi dengan kode rahasia tersebut hanya dapat ditemukan ketika pengguna mengetikkan kode rahasia yang telah dibuat di kolom pencarian.
Baca juga: Cara Berlangganan Google One untuk Back Up Chat WhatsApp
Selain itu, WhatsApp mengatakan bahwa fitur tersebut dirancang agar orang lain yang memiliki akses ke ponsel pengguna merasa kesulitan dalam menemukan chat yang telah dikunci oleh pengguna, atau ketika pengguna berbagi ponsel dengan orang lain. Pihak WhatsApp berharap fitur ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi pengguna.
Cara Mengunci Pesan WhatsApp dengan Kode Rahasia
Berikut ini akan dijelaskan bagaimana langkah-langkah untuk mengaktifkan fitur Chat Lock atau Kunci Chat, kemudian menyembunyikan pesan terkunci dengan menggunakan kode rahasia. Adapun langkah-langkah ini bersumber dari laman resmi WhatsApp.
- Buka aplikasi WhatsApp.
- Pilih obrolan yang akan dikunci, ketuk profil, lalu pilih ikon yang terlihat seperti huruf "i" di dalam lingkaran.
- Pilih opsi "Chat lock/Kunci chat".
- Selanjutnya akan ada opsi untuk mengunci chat dengan sidik jari atau dengan memindai wajah pengguna (Face ID). Pilih salah satu opsi tersebut untuk mengaktifkan fitur Chat lock atau Kunci chat, lalu konfirmasi dengan sidik jari atau wajah pengguna.
- Buka folder chat yang dikunci, lalu klik "Settings/Pengaturan"
- Pilih "Secret code/Kode rahasia", kemudian pilih "Create secret code/Buat kode rahasia".
- Buatlah kode rahasia yang unik dan mudah diingat, lalu klik "Lanjut".
- Konfirmasi kode rahasia yang sebelumnya telah dibuat, lalu klik "Selesai."
Baca juga: Fitur Log In WhatsApp dengan Email Sudah Rilis di Indonesia
Pengguna WhatsApp juga dapat menyembunyikan folder chat yang dikunci agar tidak ditampilkan di daftar chat dengan cara berikut:
- Buka folder chat yang dikunci.
- Klik "Settings/Pengaturan".
- Aktifkan opsi "Hide locked chats/Sembunyikan chat yang dikunci".
Berdasarkan pantauan Teknologi.id pada Jumat (01/12/2023) siang, fitur kode rahasia tersebut belum tersedia di aplikasi WhatsApp untuk Android versi 2.23.24.82. Dalam blog resmi WhatsApp, kehadiran fitur ini akan diterapkan secara bertahap kepada pengguna secara menyeluruh dalam beberapa bulan mendatang.
Baca Berita dan Artikel yang lain di Google News.
(sza)
Tinggalkan Komentar