WhatsApp Dikabarkan Kembangkan Pengguna Bisa Pakai Satu Akun Untuk Dua Ponsel

Sutrisno Zulikifli . April 03, 2020
Ilustrasi WhatsApp (Foto: Reuters)



Teknologi.id - Aplikasi pesan instan, WhatsApp dikabarkan tengah mengembangkan perangkat multi device atau satu akun untuk dua ponsel. Hal itu pertama kali dimunculkan oleh situs web WABetaInfo, yang cukup fokus membagikan berita-berita terkait perkembangkan WhatsApp.

Sebelumnya, Tim WABetaInfo juga sempat mengemukakan dukungan multi device itu pada November 2019 lalu untuk perangkat ponsel Andoid dan iOS.

Kala itu, "Pemberitahuan Pendaftaran" meminta kode keamanan baru dari ponsel kedua (sekunder), serta teks peringatan tersembunyi di obrolan, yang ditengarai berkemampuan untuk memiliki beberapa perangkat per penerima.

BACA JUGA: WHO Rilis Chatbot WhatsApp yang Bisa Ditanya Soal COVID-19

Sedangkan, pada pemberitaan Android Police, penerapan multi device itu sudah bisa ditemukan pada pembaruan WhatsApp beta v 2.20.110.

Hanya memang, sejauh ini belum ada pengguna yang mencoba menerapkan hal itu. Entah apakah penggunaannya mirip seperti penggunaan WhatsApp Web atau justru mesti mematikan ponsel pertama terlebih dahulu untuk bisa mengaktifkan akun yang sama di ponsel kedua.

Meskipun fitur ini jelas masih dalam pengembangan dan tidak dapat diaktifkan secara manual, WABetaInfo tetap menganggapnya cukup menarik. "Karena akan sangat menyenangkan untuk akhirnya dapat menginstal aplikasi pada dua smartphone atau tablet secara bersamaan dengan satu nomor," tulisnya.

BACA JUGA: Kominfo Rilis Chatbot Whatsapp, Sediakan Informasi Akurat dan Interaktif Soal Corona

Diketahui, WhatsApp memang mengandalkan akun, bukan nomor telepon. Pasalnya, akun seseorang tetap bisa aktif meskipun nomor teleponnya telah mati atau terblokri. Oleh karenya pula, dianggap bukan masalah untuk dukungan multi device.

Sedangkan, saingan WhatsApp, Telegram sudah lebih dulu menerapkan mutli device. Untuk saat ini, WhatsApp hanya mendukung solusi untuk memungkinkan dua nomor berbeda pada ponsel yang sama. Itu pun khusus untuk pengguna ponsel dual-SIM dan yang memiliki akun bisnis.

(sz)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar