Praktis! Ini Cara Melacak Nomor HP lewat Google Maps

Silviya Zukhruf Aini . October 23, 2023

hp google maps

Foto: The Sun

Teknologi.id - Google Maps merupakan aplikasi peta dan navigasi online gratis yang dikembangkan oleh Google. Ada berbagai layanan yang ditawarkan oleh Google Maps secara lengkap, mulai dari memberikan informasi lalu lintas, menemukan suatu tempat, hingga melacak lokasi seseorang.

Google Maps memiliki fitur yang dinamakan Location sharing atau berbagi lokasi. Dikutip dari laman Google, dengan fitur tersebut, pengguna dapat memilih dengan siapa ia berbagi lokasi dan berapa lama pengguna ingin berbagi lokasi. Namun, fungsi fitur tersebut juga bisa digunakan untuk melacak nomor HP seseorang. 

Cara Melacak Nomor HP lewat Google Maps

Untuk menggunakan fitur tersebut, pastikan bahwa pengguna telah memiliki kontak seseorang yang akan dipantau keberadaannya. Langkah selanjutnya yaitu:

  • Buka aplikasi Google Maps.
  • Klik ikon foto profil, lalu pilih menu "Berbagi lokasi" dan klik "Bagikan lokasi".
  • Pilih berapa lama waktu untuk berbagi informasi lokasi terkini. Ada 2 pilihan, pertama, berbagi lokasi mulai dari 15 menit hingga 24 jam (1 hari). Kedua, hingga dimatikan. Artinya, pengguna akan terus berbagi lokasi kepada pengguna lain tanpa terbatas oleh waktu.

Baca juga: Google Maps Sering Bikin Tersasar? Apa Penyebabnya? 

  • Bagikan lokasi terkini ke pengguna lain melalui WhatsApp, Gmail, pesan, dan lainnya. Selanjutnya, informasi berbagi lokasi terkini akan dibagikan dalam bentuk tautan. Klik "Bagikan". 
  • Saat pengguna lain membuka tautan yang telah dibagikan, maka akan muncul identitas pengguna yang sebelumnya membagikan informasi berbagi lokasi terkini, seperti nama dan foto, titik lokasi terkini, daya baterai, dan melihat waktu keberangkatan dan kedatangan.

Fitur berbagi lokasi ini juga dapat saling membagikan informasi lokasi terkini. Saat pengguna menerima tautan berbagi lokasi dari pengguna lain, klik "Bagikan lokasi kepada" untuk berbagi balik informasi lokasi terkini.

Baca Berita dan Artikel yang lain di Google News.

(sza)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar