Teknologi.id - Perusahaan keamanan terkemuka, Check Point, kembali menemukan bug baru yang ada di aplikasi perpesanan WhatsApp.
Bug terbaru ini bekerja hanya dengan kiriman pesan modifikasi dari hacker yang dikirim di obrolan grup. Setelah terkirim, pesan itu akan merusak aplikasi WhatsApp milik anggota grup.
Baca juga: Cara Agar Foto di Grup WhatsApp Tidak Tersimpan Otomatis
Obrolan grup otomatis terhapus dan grup pun hilang secara permanen. Dan parahnya, mau tak mau pengguna yang terdampak harus menginstal ulang aplikasi WhatsApp di perangkatnya.
Sayangnya setelah diinstal ulang, pengguna tidak dapat kembali ke obrolan grup atau mengakses riwayat obrolan grup mana pun.
Usai menemukan bug ini, Check Point pun melaporkannya ke WhatsApp yang segera merilis perbaikan dan memberikan update aplikasi.
"WhatsApp merupakan salah satu kanal komunikasi terdepan untuk konsumen, pebisnis, dan agensi pemerintah, kemampuan menyetop orang memakai WhatsApp dan menghapus informasi penting di group chat merupakan senjata yang kuat untuk pihak jahat," tutur Head of Product Vulnerability Chekc Point Research, Oded Vanunu.
Baca juga: Cara Baca Chat Grup WhatsApp Tanpa Ketahuan Pengirim, 100% Work!
Seluruh pengguna WhatsApp pun diimbau untuk sesegera mungkin memperbarui aplikasi ke versi terbaru untuk melindungi diri dari serangan hacker. WhatsApp melalui software engineer-nya, Ehren Kret pun menyampaikan apresiasi terhadap temuan bug ini.
"WhatsApp menghargai nilai kerja dari komunitas teknologi untuk membantu kami mempertahankan keamanan untuk seluruh pengguna di dunia," tutur software engineer WhatsApp, Ehren Kret.
(dwk)
Tinggalkan Komentar