Foto: Unsplash
Teknologi.id - Kamu pernah kehilangan HP? Jika pernah, kamu pasti bingung untuk mencari cara menemukan smartphone yang hilang, apalagi jika dalam keadaan mati. Lalu bagaimana cara melacak HP hilang dalam keadaan mati? Bisakah ponsel yang hilang karena terjatuh atau dicuri bisa ditemukan kembali?
Hal ini tentu saja bisa diatasi, bisa dengan cara melacaknya lewat HP lain, bisa lewat GPS, bisa juga dengan menggunakan aplikasi pelacak Android bernama Find My Device. Tentunya cara-cara ini hanya akan berguna untuk HP jenis Android. Berikut ini adalah hal-hal yang harus kamu persiapkan untuk menjaga-jaga bila terjadi sesuatu yang tidak diinginkan seperti di atas.
Baca juga: Scrolling Text WhatsApp, Apa Itu dan Bagaimana Cara Membuatnya?
Cadangkan Data Anda
Kehilangan ponsel identik dengan kehilangan data, tapi seharusnya kamu bisa meminimalisir kehilangan data tersebut dengan mencadangkan data-mu. Sayangnya, menyimpan cadangan semua data tidak sesederhana kelihatannya. Sebagian besar aplikasi cadangan Android populer di luar sana memiliki banyak kekurangan.
Baik itu masalah privasi, frekuensi pencadangan, jumlah data yang dapat dicadangkan, atau jenis data yang dapat kamu cadangkan. Opsi pencadangan pertama yang bisa menjadi pertimbangan adalah fitur pencadangan bawaan dari Android. Beberapa opsi ini mungkin akan sedikit berbeda, tergantung pada versi Android yang kamu jalankan. Untuk mengakses fitur:
- Buka aplikasi pengaturan, gulir ke bawah dan ketuk di Google > Cadangan.
- Aktifkan Cadangkan ke Google Drive
- Gulir ke bawah dan ketuk Foto Google lalu aktifkan Cadangkan dan Sinkron.
- Gulir ke bawah dan ketuk Cadangkan folder perangkat.
- Pada menu berikutnya, aktifkan semua folder gambar yang perlu kamu cadangkan.
Jika sudah, pencadangan ini akan mencakup pengaturan, foto, video, SMS, wallpaper, log panggilan, preferensi perangkat, dan juga data aplikasi untuk aplikasi yang dipilih. Walaupun sudah mencakup banyak, ini bukan berarti tidak ada kekurangan. Beberapa file media dan data aplikasi bisa saja terlupakan. Untuk mengatasi hal itu, Google memiliki solusi pencadangan terpadu yang disebut Google One. Di Google One, kamu dapat mengelola file yang dicadangkan ke Google Foto, Google Drive, dan sistem pencadangan bawaan Android dari satu antarmuka.
Lindungi Data Anda di Ponsel Anda
Jika ponsel-mu hilang, data yang ada di ponsel akan dalam bahaya, apalagi jika digunakan oleh orang jahat. Jika kamu memiliki dokumen rahasia atau file media yang tidak kamu inginkan di domain publik, penting untuk memastikan tidak ada yang dapat mengaksesnya jika kamu kehilangan ponsel.
Untungnya, aplikasi Files by Google dapat menjaga keamanan file-mu. Aplikasi ini dilengkapi dengan fitur Folder Aman, yang dapat menyimpan file dalam folder terenkripsi yang hanya dapat diakses melalui aplikasi setelah memberikan pin. Kamu juga dapat menemukannya di Play Store jika belum menginstalnya. Untuk menyiapkan dan mengamankan file kamu bisa mengikuti langkah-langkah berikut ini:
- Di Files by Google, pilih Jelajahi.
- Buka Koleksi dan ketuk Folder Aman.
- Di layar Pilih Kunci, pilih PIN atau Pola dan ketuk Berikutnya.
- Pada layar Konfirmasi PIN atau Konfirmasi Pola, masukkan kembali PIN atau pola Anda dan ketuk Berikutnya.
- Di layar berikutnya, ketuk Mengerti.
Untuk mengamankan file kamu bisa menggunakan aplikasi Files by Google:
- Pilih file apa saja dari mana saja dalam aplikasi Files by Google.
- Ketuk tiga titik di sudut kanan atas layar aplikasi.
- Ketuk Pindahkan ke Folder Aman.
Siapapun yang memegang ponsel-mu tidak dapat mengakses file jika tidak memiliki PIN atau pola untuk membukanya.
Baca juga: Begini Cara Agar Status WA-mu Hanya Bisa Dilihat oleh Teman
Fitur Find My Device
Fitur Find My Device bawaan Android diklaim dapat menghapus data ponsel milikmu dari jarak jauh jika ponsel jatuh ke tangan yang salah. Untuk menghapus data, ponsel-mu harus:
- Terhubung ke data seluler atau Wi-Fi
- Terlihat di Google Play
- Masuk ke akun Google milikmu
- Aktifkan Temukan Perangkat Saya
Mungkin cara yang sudah Tekdi jelaskan, setidaknya dapat meminimalisir kehilangan data atau penyalahgunaan data secara keseluruhan, jadi tidak ada salahnya persiapkan ponsel Anda agar data tetap aman.
(aks)
Tinggalkan Komentar