Tecno Spark 7 Pro Pakai Spesifikasi Gaming, Harga Rp1 Jutaan

Fabian Pratama Kusumah . June 10, 2021

Foto: Tecno Mobile

Teknologi.id – Tecno Mobile merilis Android terbarunya ke Indonesia yakni bernama Tecno Spark 7 Pro yang menggunakan spesifikasi gaming low-end dengan harga Rp 1 jutaan.

Android ini dibekali dengan RAM 6 GB yang dipadukan dengan chip MediaTek Helio G80. Perpaduan tersebut diklaim dapat memberikan pengalaman gaming mobile yang lancar.

Untuk memaksimalkan diberikan layar lapang berukuran 6,6 inch dengan resolusi HD+. Mengikuti tren kekinian, Spark 7 Pro bahkan sudah mengusung refresh rate 90 Hz.

Android ini menggunakan baterai berkapasitas 5.000 mAh. Yang diklaim dapat mendukung aktivitas pengguna seharian, baik untuk mengakses media sosial bermain game atau membuat konten.

Salah satu nilai jual utama Spark 7 pro adalah kamera. Vendor asal China ini menyematkan kamera utama 48 MP, disandingkan dengan 2 MP dan QVGA.

Baca juga: 8 Android yang Bisa Pakai Jaringan 5G Indonesia saat ini

Ditambahkan fitur Super Night Shot yang membuat pengguna dapat memotret malam, baik di dalam atau di luar ruangan, dengan hasil terang. Soal selfie, Tecno Mobile memasangkan kamera depan 8 MP.

Fitur lain yang dimiliki HP ini meliputi LTE Advanced untuk koneksi jaringan yang lebih cepat serta dukungan VoLTE untuk panggulan suara berkualitas tinggi.

Spark 7 Pro memiliki user interface HiOS 7.5 berbasis Android 11, HiOS7.5 yang diklaim dapat meningkatkan pengalaman yang lebih personal dengan pengaturan otomatis.

Dikutip dari Detik, Android ini akan dijual secara eksklusif di Shopee mulai 10 Juni 2021. Harga Spark 7 Pro Rp. 1.899.000, namun selama periode Flash Sale HP ini dibanderil Rp. 1.799.000.

(fpk)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar