Foto: GSM Arena
Teknologi.id - Oppo tidak henti-hentinya membuat inovasi baru, kali ini mereka meluncurkan handphone dengan kamera yang berada di bawah layar (under screen camera).
OPPO mengatakan bahwa pengembangan baru ini menawarkan "keseimbangan sempurna antara kualitas layar yang konsisten dan kualitas gambar kamera."
Dikatakan bahwa beberapa inovasi diperlukan untuk membuat teknologi ini, beberapa di antaranya termasuk mengecilkan ukuran setiap pixel, menggunakan bahan kabel transparan alih-alih layar biasa. Oppo juga membagikan gambar perangkat prototype yang menampung kamera di bawah layar yang menghadirkan pengalaman layar penuh yang sesungguhnya.
Menurut Oppo, pengguna harus memperhatikan bahwa hampir tidak ada perbedaan visual antara area kamera di bawah layar dan bagian layar lainnya selama penggunaan sehari-hari sehingga menciptakan pengalaman visual yang jauh lebih mendalam.
Oppo telah bekerja untuk menciptakan kamera di bawah layar untuk waktu yang lama, kamera bawah layar ini pertama kali dikenalkan pertama di MWC Shanghai pada tahun 2019.
Untuk saat ini, Oppo belum membeberkan kapan akan merilis ponsel yang hadir dengan teknologi USC (under screen camera) ke publik. Namun mereka katakan akan melanjutkan penelitian dan pengembangan untuk lebih mengoptimalkan teknologi kamera USC ini.
(SH)
Tinggalkan Komentar