Foto: WTNH
Teknologi.id – Perusahaan teknologi kesehatan hewan di Calgary,
Alberta, Kanada, bernama Sylvester.ai
telah mengembangkan sebuah aplikasi khusus bernama Tably.
Aplikasi Tably yang tertanam di
ponsel bisa memantau kesehatan dan
ekspresi kucing peliharaan hanya dengan memotret wajah kucing.
Dari foto, aplikasi ini kemudian akan 'membaca' posisi telinga dan kepala, penyempitan mata, ketegangan
moncong, dan bagaimana kumis berubah, untuk mendeteksi kesehatan kucing.
“Feline Grimace Scale terbukti
membantu menentukan seberapa besar rasa sakit yang dirasakan kucing, dengan
mempertimbangkan 5 isyarat wajah: posisi telinga, pengencangan orbital,
ketegangan moncong, posisi kumis, dan posisi kepala,”
“Skala ini telah terbukti membantu dokter hewan yang mencoba memahami rasa sakit kucing. Karena menggunakan penanda visual, ini adalah alat yang sempurna untuk diintegrasikan ke dalam platform kecerdasan buatan kami”, kata perusahaan itu.
Baca juga: MeowTalk, Aplikasi Penerjemah Suara Kucing
Menurut Dr Liz Ruelle dari Wild
Rose Cat Clinic di Calgary, Kanada, aplikasi Tably dapat membantu dokter hewan muda untuk mengecek kondisi kesehatan kucing.
"Saya suka memeriksa kucing,
selalu tumbuh dengan kucing," sebut dia. "Untuk dokter hewan yang
baru lulus dan belum memiliki banyak pengalaman, bisa sangat sulit mengetahui
apakah pasien kucing merasa kesakitan," katanya.
Dari pantauan Teknologi.id,
aplikasi Tably sudah tersedia di App Store namun belum tersedia di PlayStore
pada saat artikel ini ditulis.
(fpk)