Memilih host yang tepat bukanlah tugas yang mudah. Merasa kewalahan, bingung dan sedikit tersesat adalah reaksi yang sangat normal ketika dihadapkan pada keharusan memutuskan tingkat layanan yang tepat dan sesuai yang diperlukan. Bahkan dengan pengalaman yang cukup, bisa jadi sulit untuk memilih di antara banyaknya pilihan di luar sana.
Pembahasan hosting sendiri bisa menjadi topik yang menakutkan. Jika Anda tidak terlalu paham teknologi, akan sulit untuk memahami sepenuhnya apa itu hosting, apalagi mengetahui jenis-jenisnya. Lalu apa pula yang dimaksud dengan VPS? Kenapa harus memilih VPS jika dibandingkan dengan hosting?
Setelah demikian adanya perbedaan dalam memilih penggunaan server VPS dan hosting, lalu dimanakah sebaiknya membeli server VPS murah? Simak penjelasan berikut ini dalam memilih VPS dibandingkan dengan memilih dan menggunakan hosting.
Mengapa Memilih VPS
Server pribadi virtual atau Virtual Private Server (VPS) sangat ideal bagi mereka yang mencari sumber daya hosting yang dapat diskalakan dan andal dengan harga bulanan yang wajar yang bisa disesuaikan dengan budget. Namun itu tidak menjelaskan dengan tepat apa itu virtual private server dan bagaimana cara kerjanya. Server pribadi virtual diisolasi dengan mesin virtual terletak di server fisik.
Setiap VPS dipartisi untuk memuat jumlah daya, bandwidth, dan penyimpanan yang telah ditentukan. Dengan mempartisi setiap server, pengguna akan memiliki kendali penuh atas sumber daya dalam VPS mereka dan tidak ada tetangga yang harus berbagi yang dapat membahayakan keamanan dan kehandalan server keseluruhan.
Meskipun gambaran umum singkat ini menjelaskan dasar-dasar virtual private server, ini tidak menjelaskan manfaat yang dapat diakses pengguna saat mereka memilih VPS. Berikut ini beberapa alasan mengapa Anda harus memilih VPS daripada menyewa shared hosting bersama :
- Akses root (root access)
Setiap VPS hadir dengan akses root penuh yang artinya Anda dapat memilih dengan tepat apa yang terjadi dengan platform hosting Anda. Restart, perbarui dan instal perangkat lunak yang Anda inginkan kapan saja dengan cepat. - Skalabel
Membuat situs web bukanlah upaya statis mengingat Anda memulai dengan lalu lintas rendah yang diatur secara sporadis sepanjang hari. Namun, karena popularitas situs web akan meningkat, Anda akan membutuhkan lebih banyak sumber daya untuk menangani permintaan tersebut. VPS memungkinkan Anda menambahkan sumber daya saat Anda membutuhkannya, dan menghapus sumber daya saat Anda tidak membutuhkannya. - Keamanan tinggi dan harga yang wajar
Shared hosting berarti membagi 1 server bersama orang asing yang akan mengganggu Anda. Sedangkan dengan menyewa server VPS, itu bermakna Anda memegang kendali sepenuhnya begitu juga harga wajar yang bisa Anda sesuaikan. - Pilihan OS dan support penuh
Server VPS juga bisa digunakan pada banyak jenis dan ragam OS, mulai dari Windows hingga Linux. Selain itu dengan mempunyai server VPS milik sendiri, Anda juga akan didukung sepenuhnya 24 jam yang akan melayani dan membantu Anda.
Memilih Server VPS IDCloudHost
IDCloudHost menawarkan server VPS murah Indonesia dengan performa dan teknologi multifungsi yang dapat diinstall di semua sistem operasi. Disini Anda juga dapat memilih :
- VPS PRO Indonesia
Didukung dengan Teknologi HPE Nimble Storage Adaptive Flash Arrays terbaru dengan waktu akses 100 kali lebih cepat dan kecepatan I/O yang lebih tinggi dibandingkan VPS SSD dan tingkat kegagalan yang rendah dengan jaminan Uptime 99.99% untuk kebutuhan website dan aplikasi. - VPS SAS Indonesia
Menawarkan kekuatan dan performa lebih jika suatu sistem berjalan pada trafik yang sangat tinggi. Teknologi ini tentunya sangat cocok untuk menjamin sistem Anda terus aktif dan aman dengan kekuatan 300% lebih cepat dibandingkan VPS biasa.
Berlangganan sekarang dapatkan berbagai kemudahan untuk kebutuhan server VPS Indonesia untuk membangung website dan aplikasi Anda.