Foto : makeuseof
Teknologi.id - Kamu memiliki ketertarikan dalam programming tetapi belum tahu tempat mana yang dapat dipercaya untuk belajar programming?
Berikut ini beberapa rekomendasi kursus programming di platform LinkedIn yang bisa kamu gunakan untuk mempelajari programming bahkan dari nol:
5 Rekomendasi Kursus Programming di LinkedIn
1. Programming Foundations : Fundamentals
Kursus ini akan memperkenalkan kamu kepada fondasi dari programming dalam kurang dari tiga menit. Setelah kamu memahami dasar - dasarnya, ini berguna untuk menjelaskan konsep inti dari pemrograman menggunakan bahasa Python.
Python digunakan sebagai bahasa demonstrasi untuk sebagian besar pelatihan karena bahasa ini ringkas dan mirip dengan bahasa Inggris.
2. Programming Foundations : Beyond the Fundamentals
Menggunakan Python, instruktur menjelaskan konsep programming menengah dan lanjutan termasuk loop, koleksi, dan string.
Pelatihan ini juga memperkenalkan proses penting seperti debug dan object-oriented programming, dua hal yang paling penting dalam pemrograman.
3. Learning the Javascript Language
Website tidak akan lepas dengan yang namanya Javascript sebagai hal yang membuatnya interaktif. Kursus ini bertujuan memberikan kamu pemahaman terhadap konsep Javascript seperti object, array, dan fungsi.
Semua pelatihannya memiliki file latihan agar kamu bisa langsung menerapkan teori yang dipelajari.
SQL biasanya digunakan untuk mengelola sebuah database dengan memberikan fungsi tersendiri dalam sebuah website. Bahasa SQL sering dipakai oleh programmer backend untuk mengolah data maupun informasi dari user.
Jika kamu ingin mengejar karir di bidang data science, kamu perlu belajar SQL. Kursus dimulai dengan pengenalan SQL, diikuti dengan instruksi tentang cara menggunakan file latihan pendamping.
Baca Juga: Ini Syarat Golongan Anak Muda Jika Ingin Disuntik COVID-19
5. Learning C++
Bahasa pemrograman C++ merupakan bahasa pemrograman yang dikembangkan pada tahun 1983 oleh Bjarne Stroustrup. bahasa pemrograman ini dapat digunakan untuk mengembangkan perangkat lunak atau software.
Dengan instruksi dari "ethical hacker", kursus ini mengajarkan kamu dasar-dasar C ++. Dimulai dengan dasar-dasarnya, kamu akan mempelajari cara membuat program pertamamu selangkah demi selangkah.
(cf)