Sobat Teknologi.id mungkin sudah tak asing lagi mendengar Bitcoin, Doge, ataupun Ethereum. Untuk yang belum familiar, itu adalah nama-nama dari beberapa cryptocurrency yang paling terkenal. Cryptocurrency sendiri merupakan mata uang digital atau virtual yang dijamin dengan kriptografi, yang membuatnya hampir tidak mungkin untuk dipalsukan atau digandakan. Berikut fakta unik yang kamu tidak ketahui sebelumnya tentang cryptocurrency:
Transaksi bitcoin komersial pertama di seluruh dunia digunakan untuk membeli pizza.
Seorang pria di Florida membeli 2 pizza seharga 10,000 bitcoin, dimana pada saat itu nilai 1 bitcoin masih kurang dari setengah sen sehingga 10,000 bitcoin bernilai sekitar $40. Betapa menyesalnya pria itu jika mengetahui bahwa sekarang ini mempunyai 10,000 bitcoin akan seharga lebih dari $350 juta.
Ada hampir 2,000 koin cryptocurrency yang sudah tidak dipakai
Sebuah website yang dapat melacak koin-koin yang “mati”, yaitu Coinopsy, menunjukkan ada 1,854 koin yang sudah tidak lagi digunakan dan diasumsikan jumlah ini akan terus bertambah. Koin bisa saja mati karena proyeknya ditinggalkan, tidak lagi dikembangkan, merupakan penipuan, ataupun karena volume website rendah.
Ada 6 Negara yang Melarang Cryptocurrency
Jika tinggal di negara berikut, sobat Teknologi.id tidak bisa melakukan transaksi cryptocurrency karena sudah dilarang oleh negara. Negara tersebut yaitu:
Algeria
Bolivia
Ecuador
Nepal
Bangladesh
Cambodia
Menggali di Tempat Pembuangan Akhir untuk Mendapatkan Dompet Digital
James Howells adalah seorang pria yang tinggal di Wales. Pada tahun 2013, ia membuang sebuah hard drive yang berisikan 7,500 bitcoin. Saat menyadari betapa melejitnya nilai bitcoin akhir-akhir ini ia mengajukan kepada pemerintahan setempat untuk menggali dengan excavator di TPA guna mencari kembali hard drivenya.
Cina adalah negara miner terbesar untuk cryptocurrency
Mining untuk cryptocurrency merupakan sebuah proses untuk melakukan verifikasi terhadap berbagai jenis transaksi sebelum diletakkan pada pembukuan blockchain. Ini merupakan bisnis yang sangat menguntungkan dan Cina mempunyai kontrol akan 75% dari mining network untuk cryptocurrency.