Foto: YouTube/PewDiePie
Teknologi.id - Salah satu YouTuber ternama dunia, Felix Kjellberg atau yang lebih dikenal sebagai PewDiePie baru-baru ini mengunggah video terbarunya yang berjudul 'You Laugh You Donate'.
Melalui videonya itu, PewDiePie merekam reaksinya ketika melihat beberapa meme di Reddit. Jika ia tertawa, maka ia akan memberikan donasi untuk para streamer di Twitch.
Baca juga: Cara Menstabilkan Internet di HP, Main Game Tanpa Nge-lag!
PewDiePie tertawa beberapa kali ketika melihat meme yang dianggapnya sangat lucu. Ia lalu langsung mencari streamer kecil di Twitch yang belum pernah menerima donasi sama sekali.
Pria asal Swedia itu mengaku ini adalah kali pertama dirinya melakukan donasi di Twitch. PewDiePie menghabiskan sekitar USD 69 dan USD 68,99 untuk donasi. Para streamer yang menerima donasi dari sang pemilik channel gaming paling populer itu sangat terkejut sampai tidak bisa merespon apa-apa.
Selain donasi melalui Twitch, PewDiePie juga diketahui sempat memberikan donasi untuk mantan editornya yang kini juga berprofesi sebagai streamer.
Baca juga: 7 Cara Mengatasi HP Tidak Bisa Dicas
PewDiePie dikenal sering memberikan donasi ke berbagai lembaga. Adapun sumber uang yang digunakannya untuk donasi berasal dari para penonton live streamingnya dan uang pribadi miliknya.
Kamu bisa mengintip keseruan PewDiePie melihat-lihat meme Reddit melalui video di bawah ini.
(im)