foto: Kompas.com
Teknologi.id - Ed Asner yang terkenal sebagai pengisi suara kakek Carl Fredricksen dalam film animasi Up (2009) meninggal di usia 91 tahun.
Dikutip dari The Hollywood Reporter, Ed Asner meninggal dunia didampingi oleh keluarganya di rumahnya di Tarzana, Los Angeles, Amerika Serikat, pada Minggu (29/8/2021). "Kami mengabarkan bahwa ayah kami meninggal dunia dengan tenang pagi ini. Tidak ada kata yang bisa mengungkapkan kesedihan yang kami rasakan," keluarga Asner menulis di akun Twitter aktor tersebut seperti diberitakan The Age.
We are sorry to say that our beloved patriarch passed away this morning peacefully. Words cannot express the sadness we feel. With a kiss on your head- Goodnight dad. We love you. We are sorry to say that our beloved patriarch passed away this morning peacefully. Words cannot express the sadness we feel. With a kiss on your head- Goodnight dad. We love you.
Dikutip dari laman Kompas.com, meskipun berusia lanjut, Asner terus muncul di acara TV seperti The Good Wife and Bones. Bahkan, di tahun-tahun terakhir hidupnya. Asner dikenal berperan sebagai pengisi suara Carl Fredricksen atau pengisi suara dalam film animasi Up (2009). Dirinya juga memenangi banyak penghargaan Emmy Award. (zf)