OpenAI Umumkan SearchGPT, Prototipe Mesin Pencarian Bertenaga AI

Vanessa Netanya . July 26, 2024
OpenAI Umumkan SearchGPT, Prototipe Mesin Pencarian Bertenaga AI
Foto: Gizbot


Teknologi.id - Perusahaan kecerdasan buatan OpenAI sedang melakukan pengujian terhadap prototipe mesin pencarian yang disebut dengan SearchGPT. Fitur ini dapat memberikan jawaban yang cepat, tepat waktu, serta melalui sumber yang jelas dan kredibel.

Dalam unggahan terbaru di situs OpenAI, diumumkan bahwa perusahaan sedang dalam tahap menguji produk dengan 10.000 pengguna awal untuk mendapatkan umpan balik. SearchGPT sendiri nantinya akan langsung terhubung dengan ChatGPT.

Situs resmi OpenAI https://chatgpt.com/search menuliskan rencana perusahaan dalam mengembangkan SearchGPT. OpenAI juga menambahkan rancangan visual mesin pencaharian tersebut yang sangat modern dan mudah untuk diaplikasikan. Selama proses pengujian, OpenAI terbuka pada masukan-masukan sebagai peningkatan performa dari ChatGPT kedepannya.

Perusahaan juga menambahkan bagi yang tertarik pada prototipe tersebut, dapat langsung mengisi daftar tunggu. Pengguna yang beruntung akan dihubungi melalui email untuk mendapatkan kesempatan mencoba SearchGPT yang masih dalam tahap percobaan.


OpenAI berusaha untuk terus meningkatkan kemampuan percakapan dengan informasi yang akurat secara real-time sehingga mempermudah pencarian informasi bagi para penggunanya. SearchGPT diharapkan dapan menanggapi pertanyaan pengguna dengan jawaban yang akurat mengenai informasi terbaru yang didapat dari situs revalan. Keakuratan sumber dan lama informasi akan berpengaruh pada jawaban yang diberikan.

Baca juga: GPT-4o Mini: Model Terbaru OpenAI yang Lebih Efisien

Getting answers on the web can take a lot of effort, often requiring multiple attempts to get relevant results. We believe that by enhancing the conversational capabilities of our models with real-time information from the web, finding what you’re looking for can be faster and easier.” (Dibutuhkan banyak usaha untuk mencari jawaban di website, sering kali memerlukan beberapa upaya untuk mendapatkan hasil yang relevan. Kami percaya bahwa dengan meningkatkan kemampuan percakapan dari model kami dengan informasi real-time dari website, menemukan apa yang Anda cari bisa menjadi lebih cepat dan lebih mudah) Tulis pihak OpenAI dalam situs resmi perusahaan.

OpenAI ingin memberikan bantuan kepada penerbit dan kreator. Perusahaan tersebut berkomitmen untuk membantu perkembangan penerbit dan kreator dalam menciptakan suatu karya, dengan cara membantu pengguna menemukan situs dan pengalaman penerbit, sambil memberikan lebih banyak pilihan dalam pencaharian. Selama beberapa dekade, pencarian telah menjadi cara dasar bagi penerbit dan kreator untuk menjangkau pengguna. Melalui GPT, OpenAI meningkatkan pengalaman kepada para pengguna untuk menemukan konten berkualitas tinggi.

Mesin pencaharian tersebut tentu akan menjadi pesaing dari perusahaan yang telah memiliki nama besar, seperti Google dan Bing. Sejak diluncurkan, berbagai investor telah menduga OpenAI akan mengambil pasar Google dengan cara baru menemukan informasi digital.

We think there is room to make search much better than it is today. I have been pleasantly surprised by how much I prefer this to old-school search, and how quickly I adapted.” Tulis Sam Altman selaku OpenAI CEO dalam X, Kamis (26/7).

https://x.com/i/status/1816536290822881780

Baca Berita dan Artikel yang lain di Google News

(vn)

Share :