Banyak orang-orang sukses, seperti CEO dan pemimpin di seluruh dunia, yang menerapkan kebiasaan bangun lebih pagi dan memanfaatkan waktu tersebut untuk melakukan hal-hal produktif.
CEO PepsiCo, Indra Nooyi, bangun pukul 4 pagi dan sudah berada di kantor paling lambat pukul 7, CEO Disney, Bob Iger, bangun pukul 4.30 pagi untuk membaca buku, dan CEO Twitter Jack Dorsey sudah pergi jogging ketika jam masih menujukkan pukul 5.30 pagi.
Seorang penulis dan ahli manajemen waktu, Laura Vanderkam, menulis sebuah buku berjudul “What The Most Successful People Do Before Breakfast” di mana ia menyoroti hal-hal yang membuat waktu pagi terasa begitu spesial dan bagaimana kita dapat menggunakannya seefisien mungkin agar bisa lebih produktif dan meraih kesuksesan.
Tinggalkan Komentar