Rekomendasi 5 Merk Mouse Gaming Terbaik, Murah dan Awet!

Teknologi.id . December 05, 2021

Sumber: Shopee

Teknologi.id - Selain menjadi hobi atau kegiatan untuk melepas penat, bermain game kini sudah menjadi profesi yang sangat menjanjikan. Maka tak heran, jika banyak produsen yang menghadirkan alat gaming canggih untuk memudahkan para gamers dalam meraih kemenangan. 

Agar bisa menjalankan permainan dengan lebih lihai dan mulus, tentu dibutuhkan mouse gaming yang bukan hanya nyaman dipakai, tapi juga akurat serta memiliki berbagai fitur yang ciamik. Terdapat banyak merk mouse gaming murah terbaik yang bisa kamu andalkan untuk menunjang aktivitas main game sehari-hari, seperti deretan rekomendasinya di bawah ini. 


1. Razer DeathAdder Essential


Sumber: Shopee

Razer DeathAdder Essential hadir dengan sensor optik sebanyak 6.400 dpi dan teknologi IPS berukuran 220 inch. Mouse gaming ini membawa lima tombol yang masing-masing memiliki fungsi tersendiri. Berkat desiannya yang ergonomis, membuat pemakain mouse ini menjadi lebih nyaman ketika digunakan dengan tangan kanan. 


Perangkat dari Razer ini dinilai mempunyai switch yang tahan sampai 10 juta klik. Untuk kamu yang ingin merasakan kecanggihan dari mouse gaming ini, kamu perlu mengeluarkan dana sekitar Rp 200 ribuan. 


2. Rexus Xierra X13


Sumber: Shopee

Rexus Xierra X13 bisa menjadi pilihan terbaik untuk kamu yang sedang mencari mouse gaming berkualitas dengan harga terjangkau. Mouse ini dibekali dengan 7 tombol dan kabel sepanjang 1.8 meter. 

 

Memiliki dimensi berukuran 125 x 72 x 42.7, menjadikan produk ini sangat cocok untuk digunakan bermain FPS. Dilengkapi pula dengan 11 mode pencahayaan dan LED RGB. Kamu bisa menemukan mouse gamingini dengan harga kisaran Rp 150 ribuan. 


Baca Juga: Telkom Tawarkan Pembiayaan Usaha Hingga Rp 50 Miliar Per Bulan


3. Fantech Raigor II WG10

Sumber: Shopee


Fantech menawarkan mouse nirkabel yang siap menjelajahi dunia gaming dengan sangat baik, yaitu Fantech Raigor II WG10. Mouse yang memiliki ukuran 83 gram ini mengusung fitur Auto Off yang berguna untuk menghemat daya baterai saat tidak digunakan dalam waktu sekitar 5 menit. Konstruksi inti yang dimiliki mouse ini terbuat dari ABS Plastic yang mempunyai desain Ambidextrous.

 

Menariknya lagi, produk ini dibekali dengan enam tombol dan memiliki kekuatan switch yang mampu bertahan hingga 5 juta klik. Mouse gaming murah satu ini juga menyediakan sensor sensitivitas sampai 2000 dpi dan baterai AA dengan kecepatan 2.4 GHz. Kamu cukup mengeluarkan budget sekitar Rp 80 ribu untuk membeli perangkat ini. 

4. Imperion S600

Sumber: Shopee


Selanjutnya, ada mouse gaming dengan harga Rp 100 ribuan yang mempunyai desain stylish, yaitu Imperion S600. Dengan mengusung tampilan Colourful illumination, membuat mouse gaming ini tampak lebih elegan sehingga bisa menunjang aktivitas bermain game jadi lebih semangat. 

 

Keunggulan lain yang dimiliki produk ini adalah tersedia 6 tombol makro yang bisa diatur lewat software. Pada kinerjanya, mouse gaming ini menawarkan 5 Levels DPI sampai 4000. Selain itu, mouse dengan Gold plated USB ini juga memiliki daya tahan sampai 10 juta kali klik. 

5. Sades Scythe

Sumber: Shopee


Buat yang menginginkan mouse gaming yang nyaman dengan desain ergonomis, bisa banget pilih mouse Sades Scythe satu ini. Dengan mouse ini, kamu bisa memainkan game favorit selama berjam-jam tanpa khawatir tangan kelelahan. 

 

Soal performa, produk ini memiliki kinerja yang sangat baik pada bagian sensor, presisi, dan akurasinya. Bahkan, Sades membekali produknya ini dengan fitur spesial seperti 11 RGB Lighting Mode, 4 tingkatan DPI hingga 7 Programmable buttons. Mouse gaming dengan harga kisaran Rp 200 ribu ini dapat bertahan sampai 20 juta kali klik. 

 

Baca Juga: Grab Resmi Melantai di Bursa Saham AS


Sekiranya itulah rekomendasi 5 merk mouse gaming terbaik dengan harga murah yang bisa kamu jadikan pilihan. Semua produk yang kami rekomendasikan diatas, bisa kamu beli langsung di marketplace Shopee! Di Shopee kamu bisa belanja mouse gaming dan aksesoris laptop lainnya dengan penawaran harga termurah. Pasalnya, ada kampanye belanja Shopee 12.12 Birthday Sale yang berlangsung hingga tanggal 12 Desember 2021 dengan beragam promo menariknya. Mulai dari promo Pasti Diskon 90%, Tanam ShopeePay 12M, Gratis Ongkir Xtra Lebih Banyak, Dsikon s/d 90%, dan masih banyak lainnya. Segera serbu promo-promonya untuk belanja berbagai barang kebutuhan kamu dengan lebih hemat dari Shopee!


(SA)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar