Fitur Baru macOS Catalina Bantu Jaga Daya Tahan Baterai Macbook

christian . April 17, 2020

Foto: Apple

Teknologi.id - Apple mengumumkan bahwa perusahaannya sedang mengembangkan fitur tambahan bagi masOC guna menambah daya tahan baterai laptop, dilansir dari CNET, Kamis (16/4).

Fitur ini bernama Battery Health Management, atau dalam bahasa Indonesia Manajemen Kesehatan Baterai. Rencananya, fitur ini akan tersedia di pembaruan macOS Catalina berikutnya, yaitu beta publik 10.15.5, beberapa bulan mendatang.

Battery Health Management didesain khusus untuk meningkatkan daya tahan baterai dengan mengurangi laju penggunaan baterai secara kimia. Bagaimana fitur ini melakukan hal tersebut? Dengan mengawasi sejarah suhu baterai serta pola pengisiannya.

Baca juga: Kabar Gembira Bagi Pengguna Mac: macOS Catalina Sudah Hadir

Nantinya, hasil dari pengawasan yang telah dikumpulkan fitur ini akan digunakan untuk menjadi acuan agar penggunaan baterai laptop dapat dioptimalisasi.

Fitur ini akan secara otomatis aktif ketika pemilik Macbook memperbarui macOS Catalina 10.15.5. Namun, para pengguna bisa mematikan fitur ini melalui menu System Preferences Catalina.

Apple juga mengatakan bahwa saat diaktifkan, fitur ini dapat mengurangi durasi nyala Macbook. Sehingga, pemilik Macbook disarankan mematikan fitur ini jika ingin menggunakan laptop dengan durasi yang lebih lama.

(kvn)


author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar