Pisah dari Xiaomi, Redmi Akan 'Berdiri Sendiri'

Kemala Putri . January 04, 2019
Pisah dari Xiaomi, Redmi Akan 'Berdiri Sendiri'Teknologi.id - Kabar mengejutkan datang dari vendor ponsel asal China, Redmi, resmi berpisah dari Xiaomi dan menjadi merk independen seperti diungkap melalui akun resmi Xiaomi di media sosial Weibo di China. Lewat akunnya, mereka mengumumkan bahwa Redmi akan menjadi merk independen saat peluncuran ponsel anyar pada 10 Januari mendatang. CEO Xiaomi Lei Jun menyebut, alasan utama dilakukannya pemisahan Mi dengan Redmi lantaran perbedaan fokus. Redmi akan konsentrasi untuk mengembangkan produk ponsel yang lebih terjangkau. Sementara merk Mi akan ditujukan untuk ponsel-ponsel yang lebih canggih (high-end). Selain itu, Redmi juga akan dijual lewat e-commerce, sementara Mi hanya akan dijual di toko fisik dan tidak tersedia secara online. Dengan pemisahan ini, perusahaan akan memiliki tiga merk terpisah berdasarkan segmen yang akan disasarnya. Mi untuk ponsel premium, Redmi untuk ponsel terjangkau, dan Poco untuk ponsel menengah, ponsel premium yang terjangkau. Baca juga: Xiaomi Mi Notebook Air Terbaru, Lebih Tipis dan Ringan dari MacBook Air

Bukan Kali Pertama

Ini bukan kali pertama produsen ponsel China memisahkan seri ponsel mereka dari merk utama. Sebelumnya, Huawei juga memisahkan Honor dari merk Huawei. Merk Honor ditujukan untuk ponsel terjangkau sementara merk Huawei untuk ponsel yang lebih mahal. Baru-baru ini, Oppo juga memisahkan Realme dari merk Oppo. Bersama pengumuman itu, Xiaomi juga menyertakan poster dengan tulisan Redmi di bagian tengah diikuti dengan pesan dalam huruf Mandarin yang artinya, "merk baru, konferensi Xiaomi Redmi".
Pisah dari Xiaomi, Redmi Akan 'Berdiri Sendiri'
Teaser Redmi. Foto: Gizmochina.
Baca juga: Xiaomi Tengah Siapkan Ponsel Android Go Pertamanya Bayangan di belakang kata Redmi menerangkan angka 48 yang diperkirakan merupakan petunjuk ponsel yang akan meluncur pada 10 Januari nanti pukul 14:00 waktu setempat, menggunakan kamera 48 megapiksel. Berdasarkan rumor dan bocoran yang beredar, ponsel yang akan meluncur itu sangat mirip dengan Redmi Pro 2 yang mendukung sensor kamera 48 megapiksel. Ponsel itu diperkirakan akan menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon 675, sebagaimana dilaporkan Knocksense. (DWK)
author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar