Microsoft Rilis Aplikasi Pembersih Komputer, PC Manager untuk Windows 10 dan 11

Microsoft Rilis Aplikasi Pembersih Komputer untuk Windows 11

Foto: Microsoft

Teknologi.id - Microsoft baru-baru ini memberikan kabar gembira bagi para pengguna Windows 10 dan 11 dengan merilis aplikasi pembersih komputer terbaru bernama "PC Manager." Aplikasi ini menawarkan fungsionalitas yang mirip dengan aplikasi pembersih populer lainnya, seperti CCleaner, yang banyak digunakan oleh pengguna komputer untuk menjaga kinerja sistem mereka tetap optimal.

Bagi kamu yang menggunakan komputer dengan sistem operasi Windows, pasti pernah mengalami kekhawatiran tentang alasan mengapa komputermu berjalan lambat. Karena itu, sering kali kamu membutuhkan aplikasi tambahan untuk memantau kinerja sistem dan fungsionalitas keseluruhan agar tetap berjalan dengan lancar.

Baca juga: Ini Cara Gampang Bersihkan Drive C di Komputer Kamu! - Teknologi

Namun, dengan kehadiran aplikasi PC Manager ini, sekarang kamu tidak perlu lagi bergantung pada aplikasi pihak ketiga untuk membersihkan file-file yang tidak diperlukan atau mengoptimalkan pengaturan startup komputermu. Aplikasi ini adalah solusi terbaru dari Microsoft yang akan membantu meningkatkan kinerja PC-mu secara mudah dan efisien. Mari kita jelajahi fitur-fitur menarik dari aplikasi PC Manager ini, yang akan membantu memastikan PC-mu berjalan dengan lancar dan optimal.

Fitur yang Dihadirkan Microsot PC Manager

  • Meningkatkan Kinerja PC

Foto: Microsoft

Dengan PC Manager, kamu dapat mengoptimalkan kinerja PC-mu secara efisien. Aplikasi ini akan membersihkan sistem-mu dari file-file yang tidak diperlukan dan mengosongkan ruang penyimpanan yang berharga. Dengan begitu, PC-mu akan berjalan lebih cepat dan lancar, memastikan pengalaman menggunakan komputer yang lebih menyenangkan.

  • Mengelola Penyimpanan Komputer Lebih Efektif

Foto: Microsoft

Penting untuk menjaga ruang penyimpanan PC agar tetap terorganisir dan efisien. PC Manager menawarkan fitur pembersihan PC dan kemampuan untuk mengelola file yang lebih besar dan mungkin menghabiskan ruang penyimpanan. Kamu juga dapat mengosongkan dan mengurangi penyimpanan secara otomatis, sehingga kamu tidak perlu khawatir tentang kehabisan ruang.

Baca juga: Microsoft Rilis Font Default Baru untuk Word, Excel dkk, Namanya Aptos - Teknologi

  • Optimalkan Penggunaan Komputer dengan Health Checkup (Pengaturan Kesehatan)

Foto: Microsoft

Aplikasi ini juga memiliki kemampuan untuk mengidentifikasi apakah ada masalah pada komputer, maka dari itu sudah tidak perlu bingung mencari dan memperbaiki masalah PC secara manual. Dengan fitur health checkup (pemeriksaan kesehatan) PC Manager, kamu dapat dengan cepat menemukan dan memperbaiki masalah yang mungkin ada pada sistem-mu. Aplikasi ini melakukan pemindaian untuk mengidentifikasi ancaman atau masalah potensial dan memberikan solusi dengan hanya satu klik.

  • Perlindungan Anti-Virus Profesional

Foto: Microsoft

Keamanan data sangat penting dalam era digital ini. PC Manager sepenuhnya terintegrasi dengan Keamanan Windows, sehingga kamu mendapatkan perlindungan anti-virus yang handal. Dengan perlindungan ini, PC-mu akan tetap aman dari ancaman kapan saja dan di mana saja. Kamu bisa menjelajah internet atau menggunakan aplikasi dengan percaya diri tanpa khawatir tentang serangan virus atau malware.

Baca juga: Memori HP Cepat Penuh? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya - Teknologi

Cara Menginstal Microsoft PC Manager di Komputer

Sebelum mulai menginstal aplikasi ini, kamu perlu pastikan bahwa komputermu telah menjalankan Windows 10 (1809 atau lebih tinggi) atau 11. Nah maka berikut ini adalah cara menginstal Microsoft PC Manager di komputermu dengan mudah.

  • Pertama, kamu bisa mendownload Microsoft PC Manager dengan mengunjungi link ini Microsoft PC Manager dan klik "Download".
  • Setelah selesai mengunduh, klik dua kali pada file setup "MSPCManagerSetup.exe" dan ikuti petunjuk yang muncul di layar untuk menginstal Microsoft PC Manager.
Aplikasi PC Manager ini dapat kamu unduh secara gratis bagi semua pengguna Windows 10 dan 11. Dengan demikian, semua pengguna Windows 11 bisa merasakan manfaat dari aplikasi pembersih PC yang efisien ini tanpa biaya tambahan. Selain itu, kamu juga tidak perlu khawatir, karena aplikasi ini memiliki ukuran yang ringan sehingga proses penginstalannya dapat berlangsung cepat. Setelah berhasil terpasang, kamu dapat memanfaatkan semua fitur dari Microsoft PC Manager di komputermu. 

Dengan rilisnya PC Manager, Microsoft memberikan solusi efisien bagi para pengguna Windows 10 dan 11 untuk meningkatkan kinerja PC mereka. Dengan fitur pembersihan yang canggih dan pengelolaan komputer yang lebih baik, aplikasi ini memungkinkan kamu untuk mengoptimalkan penggunaan sumber daya dan menjaga PC-mu berjalan dengan lancar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News.

(raa)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar