Tak Hanya di Eropa, YouTube Akan Turunkan Kualitas Video di Seluruh Dunia Sebulan

Alda Yuriska . March 26, 2020

kualitas video youtube

Foto: The Star Online


Teknologi.id - Beberapa waktu lalu, YouTube mengumumkan bahwa perusahaan telah memutuskan untuk menurunkan bitrate dari video di layanannya untuk pengguna di wilayah Eropa guna mengurangi beban jaringan di wilayah tersebut.

Namun baru-baru ini YouTube memberikan pengumuman tambahan bahwa perusahaan juga bakal menerapkan kebijakan tersebut untuk seluruh dunia.

Baca juga: Cara Akses YouTube Premium Gratis Selamanya!

Diketahui penurunan kualitas ini akan dilakukan selama 30 hari dan sudah mulai digulirkan sejak Selasa kemarin. Selama 30 hari, YouTube akan menampilkan video dalam kualitas standard definition (480p) secara default. Namun pengguna masih bisa menonton video dengan kualitas HD dengan memilihnya secara manual.

Kebijakan ini dilakukan untuk mengurangi tekanan pada sistem selama pandemi COVID-19 yang memaksa jutaan orang untuk tinggal di rumah.

"Kami terus bekerja sama dengan pemerintah dan operator jaringan di seluruh dunia untuk melakukan bagian kami untuk meminimalkan tekanan pada sistem selama situasi yang belum pernah terjadi sebelumnya," kata Youtube.

(ay)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar