Foto : Gizmologi
Teknologi.id - Sebuah perusahaan elektronik asal Indonesia, Advan kembali membuat inovasi. Kali ini, perusahaan sukses merilis smartphone gaming terbarunya yang telah disempurnakan, yakni Advan G9. Ponsel ini siap bersaing bersama jajaran smartphone gaming lainnya.
"Advan G9 merupakan penerus Advan G5 yang berhasil meraih predikat Best Gaming Phone beberapa waktu yang lalu. Advan melakukan penyempurnaan ke dalam G9 sehingga pengguna dapat merasakan perbedaan yang signifikan dalam ponsel gaming terbaru kami," ujar Chandra Tansri selaku CEO Advan (03/11).
Baca Juga : Adobe Gelar Pelatihan Photoshop Virtual 5 Hari, Gratis!
"Advan G9 punya 4 Kamera dengan fitur F 2,2 large aperture, intelligent beauty algorithm, dan juga Face AE technology Automatic Face Recognition. Efek selfie jadi lebih alami dan detail," tambahnya.
Untuk menunjang performa, perusahaan membekali Advan G9 dengan prosesor OctaCore A55 1.6GHz+1.2GHz dan dukungan RAM 4GB + ROM 32GB. Memori internal tersebut juga masih bisa ditambahkan memori eksternal hingga kapasitas 128GB.
Advan G9 ini memiliki layar yang cukup lebar, sehingga mampu memuaskan para gamers saat bermain game menggunakan smartphone ini. Ukuran layarnya adalah 6,6 inchi, tipe layarnya HD Fullscreen dengan resolusi HD.
HP gaming Advan G9 hadir dengan menonjolkan fitur baterai super powernya, yaitu sebesar 5.200 mAh Power Max. Baterai ini diklaim mampu memberikan pengalaman bermain game, nonton film, hingga berselancar di media sosial lebih lama.
Selain itu, untuk memberikan pengalaman bermain yang lebih berkualitas, perusahaan membekali Advan G9 dengan speaker teknologi kelas K Power Amplifier yang punya kinerja tinggi dengan speaker tunggal 1511. Soal keamanan, Advan G9 juga disokong beberapa fitur terkini yaitu Face ID Security.
Advan G9 memasang desain case berongga yang mampu untuk mengurangi panas pada ponsel. Fiturnya semakin menarik, ditambah ponsel ini telah menjalankan sistem operasi Android 10 dengan spesifikasi lain meliputi bluetooth 4.2 dan WiFi 802.11 b/g/n.
Dalam masa peluncuran awal, para pembeli Advan G9 bisa mendapatkan bonus berupa headset JBL dan paket data internet sebesar 360 GB dari Smartfren. Ponsel ini sudah resmi hadir di pasaran sejak 3 November kemarin, dan dibanderol dengan harga sekitar Rp 1,4 jutaan.
Baca Juga : 7 Keuntungan Beli Game Original daripada Bajakan
(af)
Tinggalkan Komentar