Foto: Unsplash
Teknologi.id – Dalam sebuah foto, biasanya tersimpan cerita dan makna tersendiri bagi orang yang ada di dalamnya. Sebuah momen, selain dapat direkam melalui memori di kepala kita, juga dapat diabadikan dalam bentuk foto.
Namun terkadang foto yang diambil terlihat buram dan kurang jelas. Hal tersebut tentu cukup menjengkelkan di mana hasil foto tersebut menjadi terlihat kurang maksimal. Apakah kamu pernah mengalami hal tersebut?
Tapi sekarang enggak usah khawatir. Di zaman yang serba canggih ini, foto yang blur atau buram dapat dibuat menjadi lebih jelas hanya dengan bantuan aplikasi. Aplikasi apa sajakah itu? Berikut lima aplikasi yang dapat kamu gunakan untuk memperjelas foto yang buram atau blur.
1. Adobe Photoshop Express
Foto: DP Review
Memperjelas foto yang blur atau buram di Adobe Photoshop
Express cukup mudah. Pertama, kamu dapat mendownload aplikasi Adobe Photoshop
Express di PlayStore atau AppStore.
Setelah di download, buka aplikasi tersebut dan pilih foto mana yang ingin kamu
perjelas. Lalu, klik fitur adjust dan ganti dengan tools Sharpen.
Nah, tools tersebut akan membantu membuat foto terlihat lebih jelas.
Jika dirasa masih kurang, tingkatkan sharpen maksimal hingga 150. Jika masih kurang juga, manfaatkan fitur Auto enhance, klik fitur tersebut dan selesai. Kini foto blur Anda terlihat lebih jelas.
2. Fix Photo Blur
Foto: Fix Photo Blur
Sesuai dengan namanya, aplikasi ini juga dapat memperjelas foto yang buram atau blur. Aplikasi ini berbeda dengan Photoshop Express yang jauh lebih lengkap. Aplikasi ini hanya dapat memperjelas foto yang buram atau blur.
Caranya cukup mudah. Buka aplikasi Fix Photo Blur dan klik open untuk memasukkan atau mengedit foto yang blur.Setelah itu, Fix Photo Blur akan menampilkan beberapa tools untuk memperjelas foto Anda yang blur, seperti Fix Blur, Details, Focus, dan Fix Noise.Nah, Anda hanya perlu geser garis di setiap tools-nya untuk mendapatkan foto yang lebih jernih. Aturlah sesuai dengan selera dan kebutuhan. Selesai, kini foto yang buram terlihat lebih jelas dibanding sebelumnya.
Baca juga: BOE Patenkan Display untuk Bantu Tuna Netra 'Rasakan' Gambar
3. Pixlr
Foto:Pixlr
Aplikasi ini cukup banyak digunakan oleh orang-orang untuk memperjelas foto. Selain untuk memperjelas foto, aplikasi ini juga dapat digunakan untuk fungsi editing foto lain.
Cara memperjelas foto dengan aplikasi Pixlr adalah, pertama Buka aplikasi Pixlr,.Setelah itu pilihlah menu photos untuk menentukan gambar blur yang ingin kamu perjelas.
Kemudian, pilih tools dan klik pada fitur adjustment. Aturlah tingkat highlight untuk mencerahkan gambar dan lightness untuk tingkat kecerahan dari background juga gambar. Setelah itu kembali lagi ke tools dan klik autofix untuk memperjelas gambar yang blur.
Jangan lupa untuk mengurangi tingkat noise dengan cara mengaturnya di bagian fitur smooth pada tools.
4. Toolwiz Photos
Foto: The Geobasla
Aplikasi ini fungsinya mirip dengan Adobe Photoshop Express. Selain bisa digunakan untuk memperjelas foto, aplikasi ini juga dapat digunakan untuk keperluan editing lainnya.
Cara untuk memperjelas foto dengan Toolwiz Photos adalah pertama, masuk ke dalam aplikasi Toolwiz Photos. Lalu, klik pro editing dan jangan lupa untuk memilih foto yang ingin diperjelas.
Setelah itu, pilihlah tools dan klik Enhance yang ada di bagian paling kanan. Di bagian Enhance banyak sekali tools yang bisa dimanfaatkan untuk memperjelas foto. Klik Defog dan pilihlah yang Strong untuk membuat foto semakin jelas.
5. Fix Blur and Sharpen Images
Foto: Apk Pure
Sesuai namanya, aplikasi ini dapat memperjelas foto yang blur. Aplikasi ini juga tidak memiliki fitur-fitur lain, khusus untuk memperjelas foto yang blur.
Caranya mudah, Pertama, buka aplikasinya lalu klik LOAD untuk memilih gambar yang blur. Setelah itu, klik SHARPEN yang ada di bagian bawah dan selesai. Foto kamu sudah diperjelas dengan singkat.
(MIM)
Tinggalkan Komentar