Windows 10 Akan Berhenti Beroperasi, Microsoft Tawarkan Keamanan Sementara

Lutfiyah Fathiyani . December 14, 2023

Windows 10 berhenti beroperasi

Teknologi.id - Microsoft memiliki rencana untuk menghentikan sistem operasi Windows 10 di tahun 2025 mendatang. Nantinya sistem operasi tak lagi mendukung sistem keamanan, pembaharuan fitur baru, dan dukungan teknis lainnya.

Hal ini sejalur dengan kebijakan Microsoft mengenai sistem operasinya yang hanya mendukung hingga 10 tahun saja pada setiap seriesnya. Windows 10 sendiri dirilis pada 29 Juli 2015, sehingga dukungannya akan berakhir tepat 10 tahun kemudian, yaitu 2025.

Meskipun telah lama rilis, ternyata Windows 10 masih menjadi  sistem operasi yang banyak digunakan dibandingkan dengan Windows 11.

Pihak Microsoft sebelumnya telah menyarankan pengguna untuk segera beralih ke Windows 11 dikarenakan saat Windows 10 telah benar-benar berhenti beroperasi, dikhawatirkan software akan rentan terhadap virus dan malware. Selain itu, penggunaan Windows 10 tidak lagi efisien seperti sebelumnya dikarenakan tidak adanya pembaharuan fitur sehingga dapat menghambat pekerjaan.

Baca juga: Microsoft Luncurkan Windows 12 Tahun 2024?

Namun pengguna tidak perlu khawatir. Meskipun Windows akan memberhentikan Microsoft 10, mereka menyatakan bahwa Microsoft masih akan menyediakan Extended Security Updates (ESU) bagi para pengguna Windows 10. 

Nantinya, ESU (Extended Security Updates) dapat dibeli setiap tahun dan memungkinkan perpanjangan hingga tiga tahun, yang berlaku setidaknya hingga tahun 2028.

Microsoft menjelaskan bahwa program ini akan memberikan pembaruan keamanan kritis secara berkala.

Perlu diketahui bahwa ESU hanya memberikan keamanan tambahan dan tidak menyediakan fitur baru, perubahan desain, termasuk layanan dukungan teknis lainnya. 

Baca Berita dan Artikel yang lain di Google News

(LF)

 



author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar