Foto : Spotify
Teknologi.id - Spotify meluncurkan fitur baru bernama 'Song Physic'. Fitur ini memungkinkan para pengguna untuk mendapatkan jawaban seputar kehidupan melalui lagu.
Peluncuran fitur ini dilatarbelakangi atas kesuksesan Spotify dalam menghadirkan Spotify Wrapped yang merupakan hasil tinjauan akhir tahun para pengguna aplikasi tersebut. Wrapped menawarkan cara cerdas untuk mengubah data musik Spotify menjadi wawasan yang dirancang untuk berbagi secara sosial.
Beda halnya dengan Spotify Wrapped, fitur Song Physic ini bertujuan untuk memanfaatkan pemahaman Spotify tentang musik dan judul lagu untuk menjawab berbagai pertanyaan pribadi. Fitur ini dianggap mirip dengan Magic 8 Ball atau layaknya 'cenayang' yang dapat menjawab berbagai pertanyaan yang diajukan.
Spotify menuturkan bahwa Song Psychic tersedia untuk semua pelanggan Spotify di 64 pasar dan tersedia dalam 21 bahasa.
Baca juga : Gandeng Mattel, HMD Luncurkan HP Lipat Barbie pada Ajang MWC 2024
Spotify juga menjelaskan bahwa fitur ini dibuat hanya untuk 'hiburan semata'. Perusahaan ini mengingatkan kepada para pengguna untuk tidak menganggap fitur ini sebagai sumber nasihat yang serius.
Berdasarkan informasi pada FAQ-nya, perusahaan mencatat bahwa setiap jawaban "dibuat sepenuhnya secara acak," yang berarti tidak memanfaatkan data pribadi pengguna untuk membuat kesimpulan.
Cara Menggunakan Song Psychic di Spotify
Foto : Techcrunch
Melansir dari Techcrunch, sebuah platform berita yang telah mencoba fitur ini mencoba membagikan tutorial penggunaan Song Psychic melalui artikel yang mereka buat.
Untuk menggunakan fitur ini, pengguna dapat mengunjungi spotify.com/songpsychic atau memindai kode QR di situs web Song Psychic.
Setelah masuk ke dalam fitur ini, pengguna dapat memilih dari berbagai kategori yang lebih luas, seperti Sekolah, Teman dan Keluarga, Cinta, Karier, Misteri Terbesar dalam Hidup, Masa Depan, Diri Sendiri, Gaya, dan Makan Siang.
Pada setiap kategori, terdapat sejumlah pertanyaan yang dapat dipilih oleh para pengguna untuk mendapatkan jawaban. Pengguna juga dapat membuat pertanyaan sendiri di kotak yang telah tersedia dan aplikasi ini akan mulai menawarkan saran-saran yang dapat Anda tanyakan kepada orang lain.
Ketika sudah memilih pertanyaan, pengguna diminta untuk mengklik dan menahan jari di layar selama beberapa saat, lalu warna-warna berputar saat musik mistis bersenandung di latar belakang sebelum jawaban terungkap dalam bentuk lagu.
Sebagai contoh, jika bertanya apakah seseorang naksir saya? Mungkin akan dijawab dengan lagu berjudul "You Wish".
Jawaban yang telah didapat bisa dibagikan dengan mengetuk tombol 'Bagikan' yang akan memunculkan lembar berbagi bawaan untuk mengirim jawaban ke berbagai media sosial lain.
Spotify menegaskan bahwa Song Psychic merupakan inisiatif yang dirancang untuk "merayakan semangat Wrapped sepanjang tahun". Sebelumnya, Spotify juga telah meluncurkan berbagai pengalaman interaktif yang orisinil untuk para penggemar dan artis, mulai dari "Playlist In a Bottle" yang terinspirasi dari Tahun Baru hingga pengalaman artis "My Top Five".
Baca juga berita dan artikel yang lain di Google News
(ftn)
Tinggalkan Komentar