Film Seperti Dendam Tayang di Toronto Film Festival 2021

Dwi Rahmadani . July 29, 2021


Foto : PalariFilms

Teknologi.id - Film Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas akan tayang di Toronto International Film Festival 2021 yang berlangsung di Toronto, Kanada, pada 9-18 September 2021.

Festival Toronto International Film Festival biasa disebut TIFF merupakan salah satu festival film bergengsi di dunia. Acara ini sudah berlangsung selama 44 tahun yang pertama kali dimulai pada 1976 silam.

“Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas akan tayang di Toronto International Film Festival untuk kategori Contemporary World Cinema,” keterangan pada unggahan akun instagram @sepertidendamfilm, Rabu (28/7) malam.

Film ini bukan film Indonesia pertama dan satu-satunya yang masuk TIFF. Sebelumnya, Headshot (2016), Marlina si Pembunuh dalam Empat Babak (2017) dan sejumlah film lain lebih dulu tayang di sana.

Film Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas  disutradai oleh Edwin dan mengusung genre drama balas dendam, romansa, dan laga dengan setting waktu pada era 80-an dan 90-an. Film ini mengupas tentang maskulinitas dan relasi kekuasaan yang tumbuh subur di Indonesia pada masa itu.

Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas diadaptasi dari novel ketiga karya Eka Kurniawan. Novel yang terbit pada 2014 ini sudah diterjemahkan ke dalam enam bahasa serta didistribusikan ke sembilan Negara.  Novelnya juga sempat dipublikasikan oleh News Directions, Amerika Utara pada Agustus 2017.

Film ini mengisahkan lelaki bernama Ajo Kawir (Marthino Lio) yang tidak pernah takut berkelahi. Keberaniannya muncul lantaran ia memiliki masalah impoten.

Ajo beruntung ketika Iteung (Ladya Cheryl) menerima kondisinya apa adanya. Meski sebenarnya, Iteung mendapatkan kepuasaan dari kawan baiknya yang bernama Budi Baik (Reza Rahadian).

Selain itu, Ajo memiliki sahabat sejak kecil bernama Tokek (Sal Priadi) yang mau membantu menyelesaikan masalah pria tersebut. Ia juga akan bertemu Jelita (Ratu Felisha) yang berhasil membangkitkan gairahnya.

 

(DR)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar