Cara Menjalankan Aplikasi iOS di HP Android

Teknologi.id . September 21, 2020


how to get IOS 7 on android!!! (NO ROOT) - YouTube
Foto: TechCentral


Teknologi.id - iPhone sebagai salah satu merek smartphone premium yang populer di dunia saat ini, tentunya menyedot animo masyarakat untuk dapat memilikinya.

Selain karena alasan gengsi yang tinggi, spesifikasi dan teknologi canggih yang diusung smartphone keluaran Apple tersebut memang bisa dibilang kualitas jempolan.

Nah, bagi kalian para pengguna smartphone Android yang ingin mencicipi menggunakan perangkat iPhone, saat ini ada loh cara menjalankan aplikasi iOS di HP Android, di mana nantinya kita bisa menjalankan aplikasi iOS tersebut seperti ketika kita sedang menggunakan iPhone. Bagaimana caranya?

Baca juga: iPhone SE 2020 Segera Hadir di Tanah Air, Layakkah Dibeli?

Cara Menjalankan Aplikasi iOS di HP Android

Untuk bisa sukses menjalankan aplikasi iOS di HP Android ini kita bisa memanfaatkan bantuan aplikasi pihak ketiga, yaitu:

1. Appetize.io

Salah satu cara termudah untuk menjalankan aplikasi iOS di perangkat Android tanpa menginstal aplikasi apapun adalah menggunakan Appetize.io melalui browser perangkat pengguna. Ini adalah emulator online yang akan meluncurkan perangkat seperti iOS, lengkap dengan tampilan dan nuansa iOS.

Untuk menggunakannya, buka browser pada perangkat Android pengguna dan kunjungi Appetize.io. Setelah halaman dimuat, klik tombol Click to Play.

Tindakan itu akan membuka iOS, memungkinkan pengguna untuk menjalankan aplikasi iOS apapun di sini. Untuk menggunakannya, pengguna dapat mengunggahnya ke situs web dan itu akan tersedia untuk pengguna gunakan.

Layar iPhone. [Shutterstock]

2. iOS Emulator Apps for Android

Ada beberapa emulator iOS yang tersedia untuk Android dan yang memungkinkan untuk menjalankan aplikasi iOS di Android. Aplikasi yang paling umum adalah Cider dan iEMU untuk Android.

Untuk menjalankan kedua emulator tersebut, pastikan setidaknya perangkat memiliki 512 MB RAM, versi Android 2.3 atau yang lebih baru, dan sejumlah besar ruang pada perangkat karena iEMU memakan hingga 60 MB ruang, sementara aplikasi Cider membutuhkan hingga 12 MB.

Untuk mendapatkan iEMU Emulator, pengguna harus mengunduh file apk menggunakan komputer dan mentransfer file ke perangkat Android pengguna. Diperlukan sekitar 60 MB ruang.

Kemudian buka Settings pada perangkat Android, lalu navigasikan ke Security dan aktifkan opsi Allow installations of apps from unknown sources. Setelahnya, navigasikan ke folder pengguna menyimpan file apk iEMU dan ketuk untuk menginstalnya.

Baca juga: Direktur Telkom: Netflix Menolak Membayar Apapun

Aplikasi ini memungkinkan pengguna untuk mengunduh aplikasi iOS dan menjalankannya menggunakan emulator. Pengguna dapat mengunduh aplikasi iOS apapun dan menggunakannya di perangkat Android. Satu-satunya kelemahan iEMU Emulator adalah itu hanya mendukung file .zip dan .ipas.

Sementara, jika pengguna ingin menggunakan aplikasi emulator Cider, pengguna dapat mengunduh file apk Cider. Saat instalasi berhasil, buka aplikasi dengan mengetuknya. Ini akan memungkinkan pengguna mengunduh dan menjalankan aplikasi iOS.

(dwk)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar