Banyak Orang India Duduki Jabatan CEO di Perusahaan AS, Ternyata Ini Faktornya

Alfryan Irgie . October 26, 2022

Foto: The InCAP


Teknologi.id - Perusahaan teknologi berskala multinasional yang tak asing di telinga kita seperti Alphabet, Microsoft, hingga Twitter memiliki CEO yang diduduki oleh orang India, mengapa itu bisa terjadi?

Di dunia serba terhubung dan terbuka, banyak negara yang saling terkoneksi satu sama lain dalam perdagangan internasional. Bukan hanya barang dan jasa yang ditawarkan, namun talenta-talenta terbaik dari satu negara juga dikirimkan ke negara lain.

Kita sudah melihat bukti bursa transfer pemain sepak bola terbaik yang sukses berjalan seperti English Premier League. Banyak klub sepak bola papan atas yang merekrut talenta muda dan berbakat dari negara-negara di luar Inggris maupun Eropa seperti negara-negara Afrika hingga Asia. 

Tapi akan berbeda jika berbicara menyoal Negeri Paman Sam. Talenta terbaik di ranah teknologi dalam perusahaan papan atas Amerika Serikat banyak diisi oleh orang-orang non-AS.

Negara yang sedang dipimpin oleh Joe Biden ini merupakan negara dengan perekonomian terbesar di dunia--menguasai hampir 1/4 perekonomian dunia berdasarkan GDP--mengalahkan China dan Jepang yang berada di bawahnya. Hal tersebut didukung oleh pasar AS yang memiliki keunggulan dalam infrastruktur, sistem, budaya, operasi, dan kelimpaham modal sehingga dapat memperoleh bakat-bakat terbaik dari seluruh penjuru dunia, salah satunya negara India.

Banyak imigiran India yang berkecimpung di AS dan terbukti sukses hingga menduduki tangga kepemimpinan tertinggi yaitu Chief Executive Officer (CEO) dalam sebuah perusahaan. Beberapa perusahaan yang dimaksud ialah CEO Microsoft yaitu Satya Nadella, CEO Alphabet yaitu Sundar Pichai, CEO Twitter yaitu Parag Agrawal, dan masih banyak lainnya.

Orang-orang India sendiri hanya mewakilkan 1% dari total populasi AS. Tetapi sekitar 6% talenta Silicon Valley justru diisi oleh orang India dan tidak sedikit yang menduduki jabatan tinggi. 

Baca juga: WhatsApp di India Punya Fitur ini, Indonesia Butuh Juga?

  • Memiliki tingkat pendidikan yang tinggi

Jabatan CEO yang diisi oleh orang India di Silicon Valley didukung oleh kesejahteraan mereka secara finansial hingga dapat menempuk pendidikan tinggi di sejumlah universitas terbaik di AS. Selain itu, banyak di antara orang India yang berprofesi sebagai insinyur maupun ilmuwan. Hal ini menandakan bahwa orang India memiliki tingkat pendidikan yang tinggi dan makmur.

Mereka yang berasal dari India dan berhasil di AS ini juga sudah disaring sejak awal. Orang-orang India ini memang sedari awal memiliki kasta tinggi di negaranya dan termasuk golongan orang menengah ke atas atau kaya. Dari situlah mengapa banyak orang India yang mampu membayar biaya pendidikan di AS.

Meskipun memiliki banyak uang, Imigran India diharuskan memiliki keterampilan profesional dan spesifik, khususnya di salah satu bidang yaitu teknologi. 

  • Bekerja keras

Faktor lain mengapa orang India bisa menduduki jabatan penting di Silicon Valley ialah karena mereka bekerja seperti gladiator. Banyak orang India yang meskipun berasal dari orang kaya dan berkasta tinggi, namun mereka juga mendapatkan didikan yang keras saat berada di India, sehingga secara mental sudah tertempa dengan baik. 

"Tak ada negara lain melatih banyak penduduknya menjadi gladiator seperti India. Dari lahir sampai mati, dari sekolah sampai mencari kerja, dari kurangnya infrastruktur dan kapasitas tidak layak, tumbuh di India membekali mereka untuk jadi manajer alami," ujar R Gopalakhrisnan, mantan direktur Tata Sons seperti yang dikutip dari Detik, Rabu (26/10).

Baca juga: India Rencanakan 6 Airbag Dalam Satu Mobil

Segala tantangan, kompetisi, hingga kekacauan yang terjadi di India membuat para imigran menjadi problem solver yang baik dan dapat beradaptasi dengan segala situasi.

  • Leadership

Tidak sampai situ, masih ada faktor lain mengapa orang India sukses di AS. Beberapa faktor lainnya yaitu gaya kepemimpinan orang India yang lembut menjadi sebuah keunggulan. Kemudian kemampuan orang India yang dapat berbahasa Inggris dengan baik.

  • Mahir dalam matematika dan sains

Terakhir, pendidikan matematika dan sains yang diutamakan di India juga menjadi gabungan faktor alasan di balik suksesnya orang India sehingga dapat memegang posisi atas di perusahaan teknologi besar di AS.

(ai)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar