Vivo Patenkan Smartphone dengan Layar Edge dan Kamera Quad

Luthfiana Mifta . August 28, 2020


Foto: LetsGoDigital

Teknologi.id - Vivo, pabrikan smartphone asal Tiongkok, baru-baru ini mematenkan smartphone baru yang bisa menjadi andalan generasi berikutnya. Perangkat tersebut dipatenkan dengan tampilan layar edge dan sistem kamera quad, seperti yang dilansir dari LetsGoDigital (28/8).

Perusahaan yang berbasis di Guangdong tersebut sebenarnya telah mengajukan paten untuk smartphone ini sejak April 2020 lalu, tetapi baru disetujui awal pekan ini melalui CNIPA (China National Intellectual Property Office).

Dalam paten tersebut, ditemukan 8 sketsa produk. Dilansir dari Gizmochina (28/8), meskipun nama perangkat masih belum diketahui tetapi melihat desainnya yang inovatif, kemungkinan merupakan bagian dari seri Vivo NEX atau bisa jadi seri X kelas atas. Namun, ini hanyalah spekulasi saja.

Baca juga: TCL Patenkan Desain Smartphone dengan Sensor Kamera Tak Terlihat

Foto: LetsGoDigital

Layar smartphone Vivo yang dipatenkan tersebut memiliki sudut membulat dan juga melengkung di kedua tepinya. Tombol fisik seperti tombol power dan pengaturan volume dapat ditemukan di bagian sisi perangkat.

Selain itu, pada bagian belakang memiliki pengaturan kamera quad dengan lampu kilat LED, sedangkan untuk bagian depannya menggunakan kamera selfie tunggal. Tata letak sistem kamera belakang disusun secara vertikal, dengan sensor utama terbesar dapat ditemukan di bagian paling atas.

Sayangnya, detail mengenai smartphone ini seperti internal dan spesifikasi kameranya tidak diketahui. Jadi, ikuti terus beritanya ya.

Baca juga: Canggih! Kamera Ponsel Bisa Digunakan untuk Deteksi Diabetes

(lm)


author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar