Bocoran Spesifikasi, Harga, & Tanggal Rilis Redmi Note 9 5G

Annisa Fadillah . November 18, 2020

Foto : gsmarena

Teknologi.id - Para penggemar Redmi pasti sudah tidak sabar untuk melihat smartphone keluaran terbaru mereka. Redmi dikabarkan bakal merilis Redmi Note 9 5G yang siap meluncur pada 24 November mendatang di China. Seri ini dikabarkan memiliki setidaknya dua model baru, dengan prosesor MediaTek dan Qualcomm. Kemungkinan juga akan ada beberapa varian termasuk Redmi Note 9 Pro 5G yang juga disebut Redmi Note 9 High Edition serta Redmi Note 9 5G yang dikatakan sebagai Redmi Note 9 Standard Edition.

Pihak perusahaan sendiri belum membeberkan secara banyak mengenai fitur, spesifikasi maupun harga untuk Redmi Note 9 5G ini. Namun, bocoran spesifikasi ponsel tersebut telah beredar di TEENA. Memang belum ada informasi resmi dar pihak Redmi, tapi biasanya yang bocor di TEENA adalah benar adanya atau memiliki kemiripan.

Baca Juga : Sepatu Puma Super Mario 3D All-Stars Siap Rilis 27 November

Dikabarkan pada situs TEENA, jika Redmi Note 9 5G alias Redmi Note 9 Standard Edition dalam seri baru diramalkan akan membawa label harga CNY 1.000 (sekitar Rp 2,1 jutaan). Sedangkan untuk Redmi Note 9 Pro 5G alias Redmi Note 9 High Edition dikatakan bakal dibandrol dengan harga CNY 1.500 (sekitar Rp 3,2 jutaan).

Redmi Note 9 5G muncul di TENAA China dengan nomor model M2007J22C. Dikabarkan bakal muncul dengan layar full-HD+ IPS 6,53 inci, disokong dengan chipset MediaTek Dimensity 800U SoC, kapasitas RAM diperkirakan dapat mencapai 8GB, dan penyimpanan hingga 256GB. Selanjutnya, daftar di situs TENAA mengungkap adanya tiga kamera belakang pada Redmi Note 9 5G, dengan sensor utama beresolusi 48 MP.

Situs TENAA juga mencantumkan spesifikasi ponsel dengan nomor model M2007J17C yang kemungkinan adalah Redmi Note 9 Pro 5G. Ponsel ini tampaknya bakal memiliki layar full-HD+ berukuran 6,67 inci, dibekali dengan chipset Qualcomm Snapdragon 750G SoC, kapasitas RAM sebesar 12GB, dan penyimpanan hingga 256GB. Ponsel seri ini akan dilengkapi dengan kamera canggih, yang bisa saja memiliki sensor kamera utama 108 MP.

Selain hal yang sudah dipaparkan di atas, belum ada informasi tambahan mengenai fitur dan detail spesifikasi lainnya untuk Redmi Note 9 5G ini. Manajer Umum Redmi Lu Weibing sebelumnya pernah mengisyaratkan pengumuman model ponsel terbaru mereka yang akan segera dirilis. Namun, sejauh ini perusahaan masih belum memberikan rincian resmi.

Baca Juga : Oppo Pamerkan Konsep Rolling Phone dan Kacamata AR

(af)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar