Teknologi.id - Dalam sebuah wawancara dengan tim Reddit, Bill Gates mengungkapkan bahwa saat ini dia terus menggunakan smartphone yang sama dan belum menggantinya ke iPhone.
Beberapa waktu lalu, Gates mengonfirmasi tentang kesukaannya terhadap Android. Ia pun mengaku masih menggunakan Galaxy Z Fold 4 yang diterima secara langsung dari bos Samsung, JY Lee saat melakukan kunjungan ke Korea Selatan.
Sebelumnya, Gates menggunakan Galaxy Z Fold 3 yang juga keluaran Samsung.
"Saya punya Samsung Fold 4 yang diberikan Direktur Samsung, JY Lee ketika saya menemuinya di Korsel untuk memperbarui Fold 3 saya. Tentu saja saya menggunakan Outlook dan banyak perangkat lunak Microsoft di dalamnya. Ukuran layar ponsel ini membuat saya tidak perlu menggunakan tablet tetapi cukup ponsel dan PC portable saya," kata Gates dalam jawaban di forum Reddit bertema "Ask Me Anything".
Baca juga: Update Terbaru, Find My Device Mungkinkan Lacak Smartphone Hilang Tanpa Internet!
Sebagai informasi, Samsung Galaxy Z Fold 4 merupakan ponsel layar ganda (dual screen). Jika dilipat, masing-masing layar akan berukuran sekitar 6,2 inci dan jika disatukan layarnya akan memiliki lebar total 7,6 inci.
Ponsel ini mengusung RAM 12 GB dan sudah mendukung jaringan 5G serta sim ganda (dual sim). Kamera belakangnya masing-masing beresolusi 50.0 MP + 12.0 MP + 10.0 MP.
Samsung mengklaim, Galaxy Z Fold 4 merupakan "ponsel lipat Samsung Galaxy yang paling kukuh dari kami". Pasalnya, Samsung Galaxy Z Fold 4 sudah dilengkapi dengan Corning Gorilla Glass Victus + yang tahan gores. Bingkai pada ponsel ini juga sudah dibuat dari Armor Almunium.
Galaxy Z Fold 4 dijual di Indonesia seharga Rp24.999.000 juta.
Baca juga: 5 Rekomendasi Handphone untuk Tahun Baru 2023
Mengutip 9to5mac, Gates tidak menjelaskan secara gamblang mengapa dia terus memilih Android daripada iPhone. Namun, selama wawancara pada 2021, Gates mengatakan Android menjadi "lebih fleksibel" soal integrasi perangkat lunak (software) Microsoft sehingga memudahkan dalam penggunaanya.
Meski begitu, alasan Gates terbilang ganjil. Pasalnya, Apple lewat App Store juga menyediakan beberapa perangkat lunak keluaran Microsoft yang bisa dipasang (install) dengan mudah di iPhone.
Sebenarnya bos Microsoft ini memiliki iPhone. Namun Gates tidak menjadikan ponsel besutan Apple itu untuk sehari-hari melainkan hanya untuk mengujicoba beberapa fitur.
(dwk)
Tinggalkan Komentar