Sagara Bantu Indonesia Tingkatkan Talenta Digital

Sagara Technology . November 12, 2021

Kata "digital" mungkin sudah tidak asing lagi bagi kita. Dari pekerjaan, sekolah, belanja, transportasi hingga bisnis mulai masuk kedalam era digital. Perkembangan teknologi yang pesat serta pengadopsian teknologi digital seakan tak terlepas dari kehidupan sehari-hari.

Sebagai negara dengan demografi masyarakat usia produktif yang banyak, Indonesia tentu memiliki keuntungan di era digital ini. Sangat disayangkan apabila Indonesia tidak dapat memenuhi jumlah talenta digital.

Kebijakan yang dikeluarkan Bank Indonesia yang menginginkan adanya transformasi ekonomi digital menjadi salah satu tanda bahwa Indonesia berambisi dalam mencapai era digitalnya. Untuk mencapai tujuan tersebut, Indonesia memiliki tugas penting untuk dapat meningkatkan dan memenuhi kebutuhan talenta digital.

Apa itu Talenta Digital?

Pernah mendengar seorang desainer grafis, digital marketing, web developer, back-end developer atau lainnya? mereka adalah beberapa contoh dari talenta digital. Secara mudah, talenta digital merupakan seseorang yang memiliki kemampuan digital yang digunakan dalam pekerjaan.

Selain keterampilan digital, menjadi seorang talenta digital juga harus mengerti bisnis. Pemahaman terkait bisnis dapat membantu talenta digital dalam mengkspolarsi teknologi yang sesuai dengan kebutuhan serta meningkatkan kemudahan dengan bentunan teknologi.

Pentingnya Talenta Digital bagi Indonesia

Sebagai negara dengan populasi terbesar ke-4 di dunia, Indonesia memiliki potensi besar dalam era digital. Diprediksi pada tahun 2045 Indonesia memiliki jumlah pekerja sebanyak 200 Juta orang. Tentu jika dibekali dengan keterampilan digital, Indonesia akan mendapatkan banyak keuntungan dari digitalisasi itu sendiri.

Tidak hanya dari pemerintah Indonesia yang berambisi untuk mencapai era digital, tetapi seluruh elemen seperti bisnis, pendidikan dan banyak pihak lain juga memiliki tujuan yang sama. Saat ini banyak sekali bisnis berbasis digital yang muncul di Indonesia.

Hal ini terbukti dari banyak startup muncul dengan tujuan untuk membantu proses digitalisasi di Indonesia. Perusahaan teknologi sendiri juga berperan penting dalam menciptakan kebutuhan teknologi serta membantu pihak lain meningkatkan talenta digital mereka.

Salah satu perusahaan teknologi di Indonesia, Sagara Technology, terus berusaha dalam menciptakan ide dan pengembangan teknologi sebagai kontribusi dalam membangun masa depan teknologi di Indonesia. Sagara Technology juga mengadakan acara serta bekerjasama dengan berbagai pihak yang berguna untuk membantu Indonesia dalam meningkatkan talenta digital.

Beberapa waktu yang lalu, Sagara Technology bekerjasama dengan Tech in Asia mengadakan HR Tech Summit yang bertujuan untuk meningkatkan talenta digital terutama dari peranan human resource. Dan juga kampanye Sagara Technology #GoBIGInDigital yang didukung oleh berbagai pihak dari Pemerintah hingga Institusi Pendidikan.

Selaku perusahaan teknologi, Sagara juga menyediakan berbagai kebutuhan teknologi untuk bisnis maupun juga startup di Indonesia. Dengan memiliki talenta digital terbaik, serta menjadi tempat berkembang talenta digital Indonesia, Sagara Technology dapat membantu memenuhi kebutuhan digital bisnis serta meningkatkan talenta digital di Indonesia.

author1
teknologi id bookmark icon
author

Sagara Technology

Your Company

Tinggalkan Komentar

0 Komentar