Apple Rilis Kain Lap untuk Bersihkan iPhone dan Macbook

Fabian Pratama Kusumah . October 20, 2021

Foto: Apple

Teknologi.id – Beberapa waktu lalu pada Apple Event memperkenalkan MacBook Pro baru. Setelah sebelumnya juga merilis iPhone 13 series.

Harga produk Apple biasanya tidaklah murah sehingga dibutuhkan juga untuk merawat produk tersebut dengan baik agar awet digunakan.

Salah satu perawatannya adalah dengan membersihkan kotoran atau debu dengan lap. Kini Apple juga turut menjual kain lap khusus.

Kain lap bernama Apple Polishing Cloth ini dirilis bersamaan dengan peluncuran MacBook Pro, chipset M1 Pro dan M1 Max, serta Airpods 3.

Sama seperti produk Apple lainnya, kain lap ini juga dijual dengan harga premium yaitu USD 19 atau sekitar Rp260 ribuan, seperti dikutip dari The Verge.

Kain lap ini berwarna abu-abu serta terbuat dari bahan tidak abrasif namun bahan dasarnya tidak disebutkan secara spesifik.

Apple mengklaim kain lap ini bisa digunakan untuk membersihkan semua perangkat Apple, termasuk kaca dengan nano-texture, dengan aman dan efektif.

Baca juga: Macbook Pro 2021 Resmi Dirilis, Ini Spesifikasi dan Harganya

Untuk membuatnya terlihat berbeda dengan kain lap lainnya, Apple menghadirkan logo buah apelnya ciri khasnya pada kain lap ini.

Apple memang menyarankan pengguna untuk membersihkan produknya menggunakan kain yang lembut dan tidak berbulu, serta menghindari kain abrasif, handuk, tisu kertas, atau barang serupa.

Dengan membeli Apple Polishing Cloth, pengguna Apple tentu tidak perlu bingung lagi bagaimana membersihkan perangkat miliknya.

Dilansir dari Detik, di situs resminya kain lap ini memiliki daftar perangkat yang kompatibel. Apple Polishing Cloth ini bisa digunakan untuk iPhone SE generasi pertama sampai iPhone 13.

Serta iPad mini generasi pertama sampai iPad Pro generasi kelima, iMac Pro 2017 sampai MacBook Pro 2021, Apple Watch Series 1 sampai Series 7, dan iPod shuffle generasi keempat sampai iPod touch generasi ketujuh.

(fpk)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar