Realme GT 6 Rilis di Indonesia, Ini Spesifikasi dan Harganya

Ayu Puspita Lestari . June 22, 2024

Realme GT 6

ilustrasi gambar Realme GT 6

Teknologi.id - Realme meluncurkan tipe baru untuk produknya bernama Realme GT 6, kedatangannya untuk pasar Indonesia, menjadi kabar gembira bagi penggemarnya. Pasalnya, Realme GT 6 menjadi penanda kembalinya GT series di Tanah Air setelah dua tahun absen sejak 2022.

Sebagai penerus Realme GT 5, Realme GT 6 membawa spesifikasi yang mumpuni. Dengan spesifikasi itu, Realme tak segan mengeklaim Realme GT 6 sebagai flagship killer, yang dapat menawarkan pengalaman andalan dengan harga terjangkau di kelasnya.

Realme GT 6 hadir dengan mengusung rangkaian fitur kelas flagship dengan performa tersepan, khas Realme GT Series, yang disempurnakan dengan dukungan teknologi AI untuk memberikan pengalaman pengguna terbaik.

Dalam hal ini, pengguna akan tertarik untuk mengetahui lebih lanjut spesifikasi Realme GT 6, lantas seperti apa spesifikasi Realme GT 6? Berikut ulasan spesifikasi Realme GT 6.

Baca juga : Realme X9 Siap Mengudara di Pasaran, Berikut Bocorannya

Spesifikasi Realme GT 6

Secara bodi keseluruhan, Realme GT 6 memiliki dimensi 162 x 75,1 x 8,6 mm dengan bobot seberat 199 gram. Di bagian muka, spesifikasi Realme GT 6 mengusung layar panel AMOLED 6,78 inci yang beresolusi Full HD Plus (2780 x 1264 piksel). 

Layar Realme GT 6 mendukung refresh rate hingga 120 Hz, touch sampling rate 360 Hz, kecerahan maksimum 6.000 nit. Layar ponsel ini juga telah dilapisi dengan kaca pelindung Gorilla Glass Victus 2.

Snapdragon 8s Pertama di Indonesia

Realme GT 6 ditenagai System on Chip (Soc) Snapdragon 8s Gen 3 yang baru rilis Maret 2024 lalu. Hal ini menjadikan Realme GT 6 sebagai smartphone pertama di Indonesia yang pakai chipset tersebut. 

Sebab, belum ada ponsel merek lain yang memakai chip berikut, setidaknya hingga saat ini. Sub-merek produsen ponsel Xiaomi, Poco sebenarnya sempat memamerkan ponsel Poco F6 dengan chipset Snapdragon 8s Gen 3 di Indonesia. Snadragon 8s Gen 3 dirancang dengan fabrikasi 4 nanometer, memiliki CPU dengan clockspeed sampai 3,0 GHz serta GPU Adreno 735. Untuk menunjang performa ponsel, Realme GT 6 juga dilengkapi sistem pendingin ganda, dengan komponen pendingin 10.014 milimeter persegi agar suhu ponsel tetap stabil bahkan saat bermain game berat. 

Kamera

Di sektor kamera, smartphone ini menggunakan sensor SONY LYT-808, salah satu sensor terbaik untuk kamera smartphone flagship saat ini. Sensor ini memiliki ukuran 1/14 inci, resolusi 50MP, dan ukuran piksel 1.12m yang hadir dengan dukungan OIS. Sony LYT-808 mengandalakan desain kolboratif yang menggabungkan perangkat keras dan alogrima cerdas untuk menghasilkan  foto terbaik pada setiap momen para pengguna.

Perangkat ini juga dibekali teknologi kamera tele beresolusi 50 MP yang mampu memberikan kejernihan gambar baik saat diambil pada jarak dekat maupun jarak jauh, serta kamera ultrawide.

Kemampuan fotografi dan videografi smartphone ini disempurnakan dengan dukungan teknologi AI yang memungkinkan smartphone ini mendeteksi berbagai keadaan hingga pada kondisi pencahayaan yang ekstrem.

Design

Dalam hal desain, realme GT 6 hadir premium dan futuristik dengan melewati lebih dari 30 proses mendetail untuk menghadirkan Nano Mirror Design pertama di industri. Dengan menggabungkan tekstur logam berkilau dan matte, desian realme GT 6 memberikan kesan futuristik dan premium. Teknologi pelampiasan cermin nano menciptakan permukaan halus dan reflektif, sementara tekstur logam titanium berubah sesuai pantulan cahaya, memberikan hasil akhir berkualitas tinggi. Realme GT 6 tersedia dalam dua pilihan warna yang premium, Fluid Silver dan Razor Green.

Power Meets AI

Kemampuan smartphone ini memiliki tiga fitur inovatif yakni AI Night Vision Mode, AI Smart Removal dan AI Smart Loop.

Fitur AI Extreme Night Mode akan meningkatkan hasil tangkapan gambar yang detail dan jernih di malam hari maupun pada kondisi minim cahaya yan ekstrem.

Berkat teknologi AI, smartphone ini juga dapat secara cerdas mendeteksi konten yang diambil dan memungkinkan pengguna untuk menghilangkan objek maupun latar belakang yang mengganggu melalui fitur AI Smart Removal.

Sementara fitur AI Smart Loop menyajikan pengalaman pengguna yang lebih baik lewat alur penggunaan yang dipersingkat. Fitur ini secara cerdas mendeteksi konten yang dipilih dan memungkinkan pengguna memilih aplikasi yang akan diakses hanya dengan melakukan gestur drag di samping layar.

Baterai Jumbo dan Fast Charging

Realme GT 6 hadir dengan baterai besar berkapistas 5.500 mAh. Kapasitasnya terbilang besar untuk smartphone flagship, karena umumnya, smartphone flagship saat ini dibekali baterai sekitar 5.000 mAh. Tidak hanya itu, pengisian ulang Realme GT 6 juga didukung output daya tingg, yakni 120 watt. 

Dengan dukungan itu, daya smartphone ini bisa diisi ulang dalam tempo cepat. Realme  mengeklaim daya ponsel ini bisa terisi dari 0-50 persen hanya dalam 10 menit atau sampai 100 persen dalam 28 menit.

Adapter charger 120 watt-nya sudah tersedia secara bawaan pada ponsel ini, sehingga pengguna tidak perlu melakukan pembelian terpisah. Hal ini menjadi poin plus, lantaran beberapa flagship saat ini tidak membekalkan charger di dalam kotak kemasan.

Harga

Realme GT 6 hadir di Indonesia dengan varian memori 12GB+12GB1256GB serta dua pilihan warna Fluid Silver dan Razor Green yang bisa didapatkan dengan harga khusus online Flash Sale Rp. 7.499.000 pada 25 Juni 2024. Sementara untuk harga resminya, Realme GT 6 12 GB+12GBI256G dibanderol seharga Rp. 7.999.000.

Baca berita dan artikel lainnya di Google News

(ay)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar