3 Aplikasi Terbaik Untuk Belajar Bahasa Jepang di Android

Rastiti Era Agustini . September 10, 2021

Sumber foto : Unsplash

Teknologi.id - Bahasa Jepang merupakan salah satu bahasa asing yang memiliki banyak peminat di Indonesia. Beberapa universitas juga membuka program kuliah bahasa Jepang. Selain belajar melalui pembelajaran formal di sekolah atau kuliah, bahasa Jepang juga bisa dipelajari secara otodidak melalui aplikasi smartphone. Berikut adalah 3 aplikasi terbaik untuk belajar bahasa Jepang:

1.   LingoDeer

Sumber foto : androidphoria.com

LingoDeer adalah sebuah aplikasi pembelajaran bahasa Jepang dengan menggunakan pendekatan blok bangunan dalam penerapan kosa kata dan tata bahasa.

Ini dilengkapi dengan audio penutur asli Jepang dalam pengucapan kalimat dan frasa sehingga pelajar bisa merasakan kalimat serta serapan budaya asli Jepang dalam kehidupan nyata. Kecepatan audio juga bisa diperlambat jika kamu membutuhkan waktu untuk mendengar kalimat atau frasa dengan lebih jelas.

Ditambah, aplikasi ini juga memiliki kemampuan untuk mengaktifkan furigana dimana kamu bisa mempelajari Kanji serta arti dan konteks partikelnya dalam satu ketukan.

2.   Anki

Sumber foto : i.ytimg.com

Anki adalah sebuah aplikasi yang bisa membantumu mengimpor kosa kata dari buku teks atau daftar JLPT ke dalam bentuk kartu flash (flashcard). Ini terbagi menjadi kata atau Kanji yang juga bisa digunakan untuk melengkapi kalimat untuk memahami konteks penggunaannya ditambah dengan isyarat audio dan foto stok.

Kamu cukup memikirkan jawaban terbaik untuk ungkapan yang disajikan kartu flash. Fitur pengatur waktu jawaban dan kemampuan untuk membalik pertanyaan dan jawaban juga melengkapi aplikasi ini. Sangat cocok untuk kamu yang ingin mulai menulis Kanji daripada hanya membacanya.

3.   Obenkyo

Sumber foto : winudf.com

Obenkyo adalah sebuah aplikasi yang bisa membantumu untuk belajar Hiragana dan Katakana dasar lalu dilanjutkan dengan Kanji dan kosa kata.

Dilengkapi dengan tes pilihan ganda dan tes tulis, kamu bisa belajar mengingat huruf sekaligus menuliskannya di layarmu. Daftar Kanji yang digunakan berdasarkan dengan tingkat JLPT sehingga cocok digunakan untuk persiapan ujian.

Pengenal tulisan tangan menjadi salah satu fitur terbaik dari aplikasi ini yang cepat mengenali tulisan tanganmu.

Nah dari ketiga aplikasi diatas, aplikasi apa yang sudah kamu coba? 

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar