5 Jenis Peralatan yang Wajib Ada di Gudangmu!

Onstock Indonesia . September 24, 2021


Jika kamu bergelut di bisnis ritel atau perdagangan, gudang adalah lokasi selain toko yang wajib ada untuk aktivitas operasional bisnismu. Keberadaannya jadi kunci penyimpanan persediaan barang daganganmu dan membantu perusahaan yang kamu jalani lebih lancar.


Di dalam gudang, bukan sekadar beberapa pegawai yang kamu butuhkan untuk mengerjakan pekerjaan gudang, melainkan juga berbagai peralatan. Pegawai tanpa peralatan yang gudang sama saja nihil. Dengan memasukkan berbagai peralatan khusus gudang untuk digunakan oleh para pegawai di gudangmu, produktivitas dan mobilitas mereka bisa melonjak drastis dan akan punya dampak baik untuk kelancaran perusahaan.











Untuk itu, berikut ini ada ceklis berbagai peralatan di gudang yang bisa dipakai untuk melancarkan pekerjaan dan produktivitas pegawai kamu!


1. Storage Equipments

Fungsinya saja menyimpan dan meletakkan berbagai jenis barang, maka sudah pasti gudang memerlukan yang namanya peralatan penyimpanan atau storage. Apapun barangnya, entah itu makanan, pakaian, hingga elektronik, semuanya butuh disimpan sesuai jenisnya. Untuk penyimpanan barang, kamu bisa menggunakan beberapa peralatan berikut ini :

  • Pallet racks (Rak untuk barang-barang yang nggak terlalu besar dan memudahkan perpindahan barang memakai forklift).

  • Cantilever racks (Rak khusus barang-barang dengan ukuran besar dan panjang).

  • Industrial shelves (Rak untuk barang-barang kecil yang bisa ditumpuk).


2. Lift Equipments

Kamu nggak perlu meminta pegawai kamu untuk memanjat rak hanya untuk mengambil barang-barang dari rak. Lift equipments siap membantu pegawai kamu untuk mengambil barang, terutama yang berukuran besar dan panjang, dari posisinya yang tinggi di atas rak. Selain itu, lift equipments juga memudahkan pegawai kamu dalam hal mobilitas, yakni memindahkan barang-barang dengan ukuran yang variatif ke tempat yang ingin dituju. Untuk mengangkat dan memindahkan barang, pastikan kamu memiliki beberapa peralatan berikut :

  • Forklifts (Memindahkan barang, khususnya barang-barang besar, tanpa perlu takut terjadi kerusakan).

  • Service trollies (Troli dorong untuk memindahkan berbagai jenis barang secara manual).

  • Hand trucks (Fungsinya serupa dengan service trollies, namun biasanya dikhususkan untuk memindahkan kotak kardus).


3. Docking Equipments

Semua barang sudah diangkut dan dipindahkan ke daerah docking. Oleh karenanya, kamu butuh yang disebut dengan docking equipments. Peralatan ini membantu para pegawai kamu untuk memindahkan barang dari gudang ke mobil truk atau pick-up. Docking equiipments yang umumnya dibutuhkan antara lain :

  • Dock plates (Menjembatani celah antara lantai gudang dengan mobil truk).

  • Edge-of-dock levelers (Menyamakan ketinggian antara lantai gudang dengan mobil truk).

  • Yard ramps (Memudahkan mobilitas dari tanah ke loading docks).


4. Conveyors

Sejatinya, conveyors serupa dengan lift equipments. Namun, perbedaan paling mencolok dari conveyors adalah mampu memindahkan berbagai barang berukuran besar maupun panjang dengan lebih aman dibandingkan menggunakan forklift. Beberapa di antaranya adalah :

  • Gravity conveyor (Memindahkan barang menggunakan gaya gravitasi).

  • Power conveyor (Conveyor bertenaga listrik).


5. Packaging Equipments

Sebelum pengiriman, setiap barang perlu dipastikan terlebih dahulu pengemasannya. Jangan sampai ada yang robek, terbuka, atau nggak dikemas dengan rapat dan aman. Inilah krusialnya peralatan pengemasan untuk ada di dalam gudangmu sebelum kamu mengirim barang. Beberapa peralatan pengemasan yang bisa kamu sediakan di gudangmu antara lain :

  • Industrial scale (Timbangan khusus gudang untuk mengukur berat beragam jenis barang).

  • Wrap machines (Mesin berisi film pengaman untuk membungkus barang).

  • Banding equipment (Peralatan khusus untuk mengemas barang yang termasuk bundle).

  • Packing tables (Meja khusus untuk pengemasan dan penyortiran barang yang akan dikirim).


Sudah ada apa saja peralatan yang kamu punya untuk gudang bisnismu? Kalau kamu sudah punya sebagian besar atau seluruh peralatan untuk bikin gudang kamu, pastikan juga kamu juga sudah punya Onstock untuk membantu manajemen persediaan gudangmu! Dengan beragam fitur unggulan seperti kustomisasi barcode, faktur online, fitur gudang multi lokasi, hingga laporan otomatis, gudang kamu siap jadi lebih produktif!


Share :

Onstock Indonesia

Onstock Indonesia