Fitur Baru Notes Instagram ! Bisa Bagikan Video Notes Durasi 2 Detik

Lutfiyah Fathiyani . December 14, 2023

Teknologi.id - Instagram baru saja merilis fitur barunya berupa video notes. Jika sebelumnya notes hanya bisa memposting teks atau emoji saat rilisan pertamanya, kini pengguna bisa menambahkan video dengan durasi 2 detik. Fitur yang sebelumnya pun tidak dihapus. Pengguna dapat menggunakan 2 fitur ini secara bersamaan, yaitu video, teks, dan musik

Seperti fitur sebelumnya, pengguna juga dapat membatasi pengikut yang dapat melihat video notes

Adanya video notes  tidak akan menggantikan Instagram Stories, mengingat durasi dari video yang bisa dibagikan di Notes hanya dua detik. 

Adapun yang membedakan antara fitur Video Notes dengan Video Stories adalah pengguna hanya dapat memposting konten dari kamera depan saat berbagi Video Notes. 

Baca juga Panduan Lengkap Meningkatkan Followers Instagram dengan Strategi Organik dan Kreatif

Selain itu, pengguna hanya dapat memposting video yang diambil secara real time, Artinya, pengguna tidak dapat mengunggah video dari galeri kamera ponsel.

Lantas, bagaimana caranya memposting video notes?

Teknologi.id akan membagikan cara membuat video notes dengan cepat dan mudah.

Cara membuat Video Notes

1. Masuk ke bagian DM / Direct Message. Ketuk ikon notes di profile kamu

2. Klik ikon kamera yang ada di bawah profile. Ketuk ikon berwarna biru yang ada di bawah untuk mulai merekam. Kamu bisa mengambil ulang jika ingin.

3. Tambahkan teks, music, ataupun emoji sesuai dengan keinginan. Ketuk share yang ada di kanan atas

4.  Video notesmu sudah terposting. Perlu diketahui bahwa pengikut dapat melihat preview video notes kamu tanpa membukanya.

 

 

Baca Berita dan Artikel yang lain di Google News

(LF) 

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar